BPOM Yogyakarta Minta Masyarakat Waspadai Makanan Mengandung Obat Berbahaya
Bahan makanan mengandung zat berbahaya dan berpengawet berwarna menarik dan dijual dengan harga murah.
Editor: Eko Sutriyanto
TRIBUNJOGJA.COM / HASAN SAKRI
TEMUAN BAHAN PANGAN BERBAHAYA. Kepala Balai Besar POM di Yogyakarta, Rustyawati menunjukkan sejumlah bahan pangan mengandung bahan berbahaya yang merupakan hasil temuan disejumlah pasar tradisional saat konferensi pers Ketersediaan dan Kesiapan bahan pangan pokok mencukupi kebutuhan Ramadan oleh Tim Pengendali Inflasi Daerah di Media Center Pemda DIY, Komplek Kepatihan, Kota Yogyakarta, Selasa (23/4/2019). Sebagian besar bahan pangan yang merupkan hasil laut tersbeut mengandung bahan pengawet formalin serta bahan pangan lain mengandung borak serta bahan pewarna rodamin.
Sulit Melacak
Hingga kini, kesulitan yang dihadapi oleh pihak BPOM adalah melacak aktor intelektual di balik peredaran bahan makanan berbahaya ini.
Dari sejumlah pedagang yang ditemui, mereka masih enggan menyebut pengedarnya.
"Jadi jawabannya cuma dapat dari sales tertentu dan mungkin saling menutupi. Ini yang membuat kami sulit melacak, " ujarnya.
Hanya saja, pihaknya terus melakukan penetrasi dan edukasi pada masyarakat dan pedagang untuk tidak menjual dan mengonsumsi bahan makanan tersebut.
Beberapa hal yang bisa diamati antara lain adalah warna mencolok dan bau menyengat.
"Bahan makanan ini juga murah karena dibuat dari bahan makanan yang bukan seharusnya dicampurkan. Tetapi berbahaya, " tegasnya.(TRIBUNJOGJA.COM)
BERITA REKOMENDASI