Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Mahasiswa UKSW Salatiga Ditemukam Tewas di Taman Kampus, Diduga Akibat Kesetrum

korban ditemukan tewas oleh seorang teman sekampusnya Hiskia Adriel (21) di sebelah tiang lampu taman lingkungan kampus, Rabu (1/5/2019) sore

Editor: Eko Sutriyanto
zoom-in Mahasiswa UKSW Salatiga Ditemukam Tewas di Taman Kampus, Diduga Akibat Kesetrum
net
Ilustrasi Mayat 

TRIBUNNEWS.COM, SALATIGA -- Mahasiswa Universitas Kristen Satya Wacana (UKSW) Salatiga Heard Stevenson Kelmaskosu (23) warga RT 05/RW 06 Tobelo Maluku Tenggara ditemukan tewas di lingkungan kampus.

Korban Stevenson, diduga tewas lantaran tersengat arus listrik yang ada pada tiang lampu itu. 

Dari informasi yang dihimpun, Kamis (2/5/2019), korban ditemukan tewas oleh seorang teman sekampusnya Hiskia Adriel (21) di sebelah tiang lampu taman lingkungan kampus tersebut, Rabu (1/5/2019) sore sekira pukul 17.30 WIB.

Saat itu, saksi sedang melintas di sekitar lokasi kejadian dan melihat korban dalam kondisi tergeletak di sebelah tiang lampu taman.

Kemudian Hiskia bersama temannya, Cornelius Nova Dicky Sabriawan (21) mendekat ke lokasi untuk melihat kondisi korban yang sudah meninggal dunia.

Selanjutnya, kedua mahasiswa tersebut melaporkan kejadian tersebut ke pihak kampus. Laporan diteruskan ke Polsek Sidorejo.

Kasubbag Humas Polres Salatiga AKP Joko Lelono membenarkan adanya peristiwa tersebut.

Berita Rekomendasi

Dikatakannya, dari hasil visum oleh dokter RSUD Kota Salatiga Ardian Pratama pada tubuh korban terdapat luka robek di hidung dan luka bakar pada tangan kiri bagian siku dengan kondisi kulit mengelupas.

"Kejadian itu sudah ditangani Polsek Sidorejo. Berdasarkan hasil olah TKP, keterangan saksi dan visum, diduga korban tewas karena tersengat arus listrik di taman yang berada di belakang gedung administrasi UKSW," terangnya kepada Tribunjateng.com, Kamis (2/5/2019)

Ia menerangkan berdasarkan hasil olah tempat kejadian perkara (TKP) yang dilakukan petugas Polsek Sidorejo dan keterangan saksi, sebelum ditemukan tewas diduga korban berjalan di taman dan melintasi gundukan tanah.

Kemudian korban terpeleset lalu tanganya berpegangan tiang listrik yang diduga ada arus listrik dan menyebabkan tewas.

Kepala Biro Kemahasiswaan UKSW Ferry Revino membenarkan ada satu anak didiknya meninggal dunia bernama Heard Stevenson Kelmaskosu karena tersengat arus listrik di kampus.

“UKSW turut berduka cita atas meninggalnya mahasiswa Heard Stevenson Kelmaskosu, Rabu 1 Mei 2019.

Mahasiswa tersebut meninggal karena tersengat arus listrik di kampus.  UKSW dari semalam telah melakukan koordinasi dengan pihak keluarga.

Baca: Misteri Mayat Remaja Putri di Dalam Truk Akhirnya Terkuak, Ternyata Dia Korban Laka Lantas

Saat ini jenazah masih dalam perjalanan dipulangkan ke kampung halaman di Tobelo, Halmahera Utara untuk selanjutnya dimakamkan,” katanya

Ungkapan duka yang mendalam atas meninggalnya mahasiswa Fakultas Ekonomika dan Bisnis juga disampaikan Pembantu Rektor II Sri Sulandjari ia menyampaikan sangat kehilangan salah satu mahasiswa terbaiknya.

“Kami turut berduka atas meninggalnya saudara Stevenson. Apalagi saat dia menunaikan tugas kemahasiswaan. Semoga keluarga yang ditinggalkan senantiasa diberi penghiburan," katanya.

Sumber: Tribun Jateng
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas