Hasil Perolehan Suara Partai dan Caleg DPR RI dari Sidoarjo: PKB Juara, Gerindra Runner Up
Perhitungan suara di KPU Sidoarjo telah usai. Sejumlah partai besar dan nama-nama politisi lawas terpantau mendulang suara cukup siginifikan
Editor: Januar Adi Sagita
TRIBUNNEWS.COM, SIDOARJO - Perhitungan suara di KPU Sidoarjo telah usai. Sejumlah partai besar dan nama-nama politisi lawas terpantau mendulang suara cukup siginifikan di Kota Delta ini.
Suara partai terbanyak diperoleh PKB dengan 269.732 suara. Disusul Gerindra dengan 166.050, PDIP 156.993 suara, Golkar 113.335, PAN 100.633, dan Demokrat 24.656 suara.
Caleg DPR RI dengan perolehan suara terbanyak diraih Syaikul Islam dari PKB yang mendulang 114.437 suara.
Dengan suara sebanyak itu, putra KH Agoes Ali Mashuri ini dipastikan kembali melenggang ke DPR RI.
Dua caleg lain dari PKB yang mendapat suara cukup banyak adalah Arzeti Bilbina dengan perolehan 30.729 suara, dan Fandi Utomo sebanyak 11.306 suara.
Sementara caleg DPR RI dari Gerindra yang perolehan suaranya tertinggi ada Rahmat Muhajirin sebanyak 75.245 suara.
Peringkat kedua ada Bambang Haryo sebanyak 23.419 suara.