Dua Kali Lakukan Penggeledahan, Polisi Sita Bahan Kimia dari Rumah Pelaku Bom Bunuh Diri Kartasura
Dua kali melakukan penggeledahan di rumah pelaku peledakan bom bunuh diri di Pospam Tugu Kartasura, polisi amankan sejumlah barang bukti.
Editor: Whiesa Daniswara
Dua kali melakukan penggeledahan di rumah pelaku peledakan bom bunuh diri di Pospam Tugu Kartasura, polisi amankan sejumlah barang bukti.
TRIBUNNEWS.COM - Beberapa jam setelah aksi bom bunuh diri di Pos Pengamanan (Pospam) Tugu Kartasura, polisi langsung melakukan penggeledahan di rumah terduga pelaku peledakan.
Dari rumah terduga pelaku di Desa Wirogunan, Kartasura, Sukoharjo, polisi membawa sejumlah barang yang diduga bahan kimia dan sejumlah barang elektronik.
Hal tersebut diungkapkan Ketua RT di Dusun Kranggan Kulon, Wirogunan, Kartasura, Joko Suwanto, usai penggeledahan rumah terduga pelaku, Selasa (4/6/2019).
Baca: Terjadi Jelang Lebaran, Fakta Bom Kartasura dan Bom Mapolresta Solo saat Tito Masih Calon Kapolri
Baca: Karena Mata Kuliah Pancasila, Pelaku Bom Bunuh Diri di Kartasura Batal Kuliah
"Penggeledahan yang pertama, polisi membawa sejumlah barang, semacam bahan kimia dan barang elektronik," kata Joko.
Menurutnya, polisi melakukan penggeledahan dirumah terduga pelaku bom bunuh diri berinisial RA (22) sebanyak dua kali.
Penggeledahan yang pertama dilakukan sekitar pukul 02.00 WIB kemudian dilanjutkan sekitar pukul 08.00 WIB.
"Yang kedua ini, polisi mungkin membawa sisa-sisa barang yang tadi belum sempat dibawa," imbuh Joko.
Baca: Pasca Bom Bunuh Diri Kartasura, Polrestabes Surabaya Tingkatkan Pengamanan Pos Polisi & Ruang Publik
Baca: Fakta Pelaku Bom Bunuh Diri Kartasura, Profesi Hingga Kondisi yang Masih Hidup
Dia mengatakan, pada penggeledahan yang kedua polisi membawa sejumlah barang dari kamar RA.
"Ada sejumlah barang seperti wadah, yang diambil dari kamarnya (RA)," jelasnya.
Dia menambahkan, RA memiliki kepribadian yang baik, meski sedikit pendiam.
Namun setelah dia lulus SMA, dan mulai bekerja di Solo, dia mulai menjadi pribadi yang tertutup.
Baca: Pelaku Bom Bunuh Diri Sukoharjo Dikenal Sebagai Sosok Pendiam oleh Keluarga
Baca: Polri Sebut Pelaku Bom Diri Sukoharjo Gunakan Bom Pinggang bersifat Low Explosive
"Setelah dia berjualan di Solo dan ketemu dengan temannya di sana pada 2017 lalu, dia menjadi tertutup," pungkasnya.
(TribunSolo.com/Agil Tri)
Artikel ini telah tayang di Tribunsolo.com dengan judul Polisi Geledah Rumah Pelaku Bom Bunuh Diri di Kartasura Dua Kali, Sita Sejumlah Barang Elektronik