Polisi Geledah Rumah Terduga Pelaku Bom Bunuh Diri Pascaledakan Pospam Kartasura
Selain itu, warga sekitar juga tampak berdesak-desakan di sekitar rumah terduga pelaku bom bunuh diri
Editor: Imanuel Nicolas Manafe
TRIBUNNEWS.COM, SUKOHARJO - Pascaledakan yang terjadi di pospam Kartasura, Sukoharjo, Senin (3/6/2019) malam, aparat kepolisian langsung bergerak cepat.
Polisi pun segera menemukan kediaman terduga pelaku bom bunuh diri yang hingga kini masih menjalani perawatan di rumah sakit.
Pantauan TribunSolo.com, Rumah terduga dijaga ketat oleh sejumlah aparat kepolisian.
Selain itu, warga sekitar juga tampak berdesak-desakan di sekitar rumah terduga pelaku bom bunuh diri.
• LIVE STREAMING : Suasana di Lokasi Serangan Bom Bunuh Diri Pos Polisi Kartasura Solo
Kondisi pelaku
Pelaku bom bunuh diri di Pos Pengamanan (Pospam) atau Pos Polisi Tugu Kartasura diketahui masih hidup.
Pelaku sempat mendapatkan pertolongan pertama di RS PKU Muhammadiyah Kartasura.
Rumah sakit ini berjarak 100 meter dari lokasi kejadian.
Dokter jaga RS PKU Muhammadiyah Kartasura, Ahmad Farji Purna Aji mengatakan, pelaku dibawa oleh polisi dengan mobil patroli milik Polsek Kartasura yang dijaga ketat.
"Datang sebelum pukul 24.00 WIB dalam kondisi terluka cukup parah," katanya kepada TribunSolo.com di rumah sakit yang berada di Jalan Slamet Riyadi, Kecamatan Kartasura, Kabupaten Sukoharjo, Senin (3/6/2019).
Ahmad menerangkan, dia bersama perawat melakukan pertolongan di IGD dengan memberikan infus atau oksigen.
• Pengakuan Saksi Mata di Lokasi Ledakan Bom Kartasura Solo: Waktu Saya Lihat Kakinya Masih Bergerak
"Ada luka yang dijahit," tuturnya singkat.
Tapi Ahmad enggan membeberkan bagian apa saja yang mendapat jahitan karena luka robek dari ledakan bom bunuh diri.
"Habis itu langsung dirujuk ke RS Ortopedi di Jalan Ahmad Yani, hanya berjarak beberapa KM dari sini," tuturnya.
Saksi Mata
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.