Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

19 Kabupaten/Kota di Jatim Gelar Pilkada Serentak 2020, Inilah Daftar Lengkap dan Persiapannya

Sebanyak 19 Kabupaten/Kota di Jatim Gelar Pilkada Serentak 2020, Inilah Daftar Lengkap dan Persiapannya.

Editor: Mujib Anwar
zoom-in 19 Kabupaten/Kota di Jatim Gelar Pilkada Serentak 2020, Inilah Daftar Lengkap dan Persiapannya
Kolase/Tribun Video
Ilustrasi - Sebanyak 19 Kabupaten/Kota di Jatim Gelar Pilkada Serentak 2020, Inilah Daftar Lengkap dan Persiapannya. 

19 Kabupaten/Kota di Jatim Gelar Pilkada Serentak 2020, Inilah Daftar Lengkap dan Persiapannya

TRIBUNNEWS.COM, SURABAYA - Sebanyak 19 kabupaten/kota di Provinsi Jatim akan menggelar pemilihan kepala daerah alias Pilkada Serentak 2020.

19 kabupaten/kota di Jatim yang menggelar Pilkada Serentak 2020 masing-masing adalah Sumenep, Trenggalek, Surabaya, Banyuwangi, dan Kabupaten Blitar.

Lalu Kota Blitar, Kabupaten Malang, Ngawi, Kabupaten Mojokerto, Kota Pasuruan, Tuban.

Kemudian Lamongan, Ponorogo, Pacitan, Sidoarjo, Jember, Situbondo, Gresik, dan Kabupaten Kediri.

Kepada 19 daerah tersebut Kepala Biro Administrasi Pemerintahan dan Otonomi Setdaprov Jatim, Indah Wahyuni mendorong agar segera mulai menyusun anggaran untuk Pilkada tahun 2020.

Salah satunya melalui Perubahan Anggaran Keuangan (PAK) tahun 2019.

Berita Rekomendasi

"Jadi saya persiapkan sosialisasinya daerah untuk segera lakukan penganggaran. Di PAK sudah bisa anggarakan. Pilkada 2020 bisa dicicil di PAK 2019 untuk anggarannya," ujarnya, Rabu (12/6/2019).

Baca: Gadaikan Istri Rp 250 Juta ke Orang Kaya, Setelah Setahun Terjadilah Tragedi Berdarah Salah Sasaran

Baca: Disuruh Mengantar Kue ke Warga Kerja Bakti, Pemuda Gresik ini Malah Gorok Leher Ibunya Hingga Tewas

Baca: Ngebut Mirip Pembalap, Pemotor Cewek ini Terobos Jalan Tol Madiun-Nganjuk, Aksinya Langsung Viral

Baca: BREAKING NEWS - Tersangka Kasus Pembunuhan Budi Hartanto si Guru Honorer Dimutilasi Bakal Bertambah

Pihaknya, kata Yuyun, sapaan akrab Indah Wahyuni, juga merencanakan dalam waktu dekat akan melakukan sosialisasi Pilkada 2020 yang digelar secara serentak kepada Pemda mengingat beberapa daerah sudah mulai membahas PAK, pada bulan Juli 2019 nanti.

Dengan sosialisasi dini, Yuyun berharap ada waktu untuk memasukkan sebagian anggaran Pilkada.

BERITA SELENGKAPNYA >>>>>

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas