Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Diterjang Avanza, Ibu dan Anaknya Tewas di Aceh Timur

Pemudi membanting setir dan mengakibatkan mobil terbalik lalu menabrak sepeda motor korban

Editor: Eko Sutriyanto
zoom-in Diterjang Avanza, Ibu dan Anaknya Tewas di Aceh Timur
net
Ilustrasi mayat 

Laporan Wartawan Serambi Indonesia Zubir

TRIBUNNEWS.COM, LANGSA - Seorang Ibu Rumah Tangga Syamsidar (40) dan anaknya Aji Munanjar (7), meninggal dunia ditabrak mini bus Avanza yang terbalik.

Satu anak korban lainnya, Nurhaliza (16) selamat dan luka ringan.

Korban merupakan warga Desa Alue Gading, Kecamatan Birem Bayeun, Aceh Timur.

Kecelakaan di Jalan Medan-Banda Aceh, persisnya di jalan lurus depan Masjid Desa Bukit Selamat, Kecamatan Sungai Raya, Aceh Timur, Jumat (5/7/2019) sekitar pukul 13.15 WIB.

Informasi dihimpun saat itu Avanza nomor polisi BK 1635 WF dikemudikan Ibrahim (35), warga Panton Labu, Seunudon, Aceh Utara bersama tujuh penumpang di dalamnya, melaju dari arah Medan menuju Banda Aceh.

Korban Syamsidar dengan dua anaknya dengan mengendarai sepmor Honda Vario nopol BL 5098 FAC, melaju dari arah berlawan (arah Banda Aceh-Medan).

Baca: Suyatno Ditemukan dalam Kondisi Sudah Jadi Mayat di Teras Dapur Rumah

Berita Rekomendasi

Diduga sopir mobil Avanza yang mengantuk tiba-tiba tak bisa mengendalikan laju mobilnya yang melaju dengan kecepatan tinggi, sehingga mobil berada di tengah garis tengah jalan tersebut.

Sopir mobil Avanza ini kaget karena di depan ada sepeda motor korban.

Pemudi membanting setir dan mengakibatkan mobil terbalik lalu menabrak sepeda motor korban.

Dua korban meninggal dunia di lokasi Syamsidar dan anaknya Aji Munandar, karena mereka bersama sepmornya tertimpa mobil.

Sedangkan satu anak korban lainnya, Nurhalija, selamat dan mengalami luka ringan.

Sopir Avanza Ibrahim dan tujuh penumpang lainnya mengalami luka ringan.

Kapolres Langsa AKBP Andy Hermawan SIK MSc, melalui Kasat Lantas, AKP Dede Kurniawan SIK, menjelaskan 
akibat kejadian itu pengemudi mobil Toyota Avanza mengalami luka koyak di pelipis kanan dan bibir, lembam di bahu kanan dan dirawat di RSUD Langsa.

Baca: Olah TKP Lokasi Kecelakaan di Situbondo

Sedangkan tujuh penumpang mobil Toyota Avanza lainnya mengalami luka-luka, yaitu M Alfi Syahputra (16), Akaswadi (40), Bahran (37), Mahmuddin (16), Hardiyansyah (27), Rusianto (47), Ibnu Hajar (45).

Kasus lakal lantas ini dalam proses penyidikan dan barang bukti (BB) yang diamankan Toyota Avanza BK-1635-WF dan sepmor Honda Vario 150 BL-5098-FAC.

Polisi juga menahan sopir Toyota Avanza tersebut, Ibrahim AR, di Pos Satuan Lulintas Polres Langsa.

Artikel ini telah tayang di serambinews.com dengan judul Ditabrak Avanza yang Terbalik, Ibu dan Anaknya Meninggal

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas