Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

6 Komodo Hasil Tangkapan Kasus Perdagangan Satwa Diterbangkan ke Pulau Ontoloe

BBKSDA Jatim akan menerbangkan enam komodo hasil kasus perdagangan satwa ke Pulau Ontoloe, Kecamatan Riung, Kabupaten Ngada untuk dilepasliarkan.

Editor: Dewi Agustina
zoom-in 6 Komodo Hasil Tangkapan Kasus Perdagangan Satwa Diterbangkan ke Pulau Ontoloe
Tribunjatim.com/Kukuh Kurniawan
Suasana konferensi pers pelepasliaran komodo oleh BBKSDA Jatim, Jumat (12/7/2019). TRIBUNJATIM.COM/KUKUH KURNIAWAN 

TRIBUNNEWS.COM, SIDOARJO - Balai Besar Konservasi Sumber Daya Alam (BBKSDA) Jatim akan menerbangkan enam komodo hasil kasus perdagangan satwa ke Pulau Ontoloe, Kecamatan Riung, Kabupaten Ngada, Nusa Tenggara Timur untuk dilepasliarkan.

Rencananya enam komodo tersebut akan diterbangkan menggunakan kargo pesawat pada Sabtu (13/7/2019) sekitar pukul 03.00 dari Bandara Internasional Juanda.

Dirjen Konservasi Sumber Daya Alam Ekosistem (KSDAE) Kementerian LHK Wiratno mengatakan enam komodo tersebut sudah melalui beberapa tahapan untuk dilepaskan ke alam liar.

"Kita melihat gerakannya masih buas dan cepat layaknya di alam liar. Sehingga kita perlu untuk segera melepasliarkan," jelasnya kepada TribunJatim.com, Jumat (12/7/2019).

Ia juga mengatakan, pihaknya juga telah melakukan tes DNA kepada enam komodo tersebut.

Anakan Komodo yang diperjualbelikan
Anakan Komodo yang diperjualbelikan (TRIBUNJATIM.COM)

"Dan hasilnya menunjukkan bahwa haplotipe komodo tersebut khas dengan populasi di Flores Utara. Sehingga dapat disimpulkan bahwa komodo tersebut berasal dari jenis dari Flores Utara dan bukan dari Kawasan Taman Nasional Komodo," terangnya.

Enam komodo berjenis kelamin betina tersebut terlebih dahulu akan dimasukkan ke dalam kandang khusus yang sebelumnya telah disiapkan.

Berita Rekomendasi

Untuk selanjutnya diterbangkan menggunakan pesawat dari Bandara Internasional Juanda menuju Labuan Bajo.

"Selanjutnya melalui perjalanan darat selama 12 jam menuju Pulau Ontoloe. Komodo tersebut juga akan dipasangi chips untuk memantau pergerakannya selama di alam liar," tandasnya.

Artikel ini telah tayang di Tribunjatim.com dengan judul 6 Komodo 'Dipulangkan' BBKSDA Jatim ke NTT Pakai Pesawat Kargo, Dilepasliarkan ke Pulau Ontoloe

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas