Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Asyiknya Menikmati Dinginnya Kawasan Dieng Bersama Teman

Saat ini Pegunungan Dieng Kabupaten Banjarnegara begitu dikenal di seluruh penjuru, hal itu karena fenomena yang terjadi yaitu munculnya es

Penulis: Hendra Gunawan
zoom-in Asyiknya Menikmati Dinginnya Kawasan Dieng Bersama Teman
Istimewa
Rombongan mengunjungi pegunungan Dieng menikmati pemandangan alam yang cukup memukau 

"Kalau di kawah Sikidang suhunya panas dingin. Matahari terlihat, terasa dingin. Tapi kulit terbakar," ujarnya.

Anggota lainnya, Titi Rinaty mengatakan, agar bisa mendapatkan pemandangan yang memukau, naik ke atas gunung di usahakan jam 03.00 dini hari sudah jalan ke kawah Sikunir.

Di lokasi tersebut bisa ditemukan tiga pemandangan yaitu puncak bukit Sikunir, matahari terbit dan gunung Sumbing Sindoro yang terlihat indah di sisi timur.

Dan kalau lagi beruntung, pemandangan embun membeku atau embun upas pun bakal mewarnai lingkungan sekitarnya.

Namun karena saking dinginnya, hampir sebagian anggota paguyuban tak mampu mencapai bukit Sikunir.

"Dingin banget tak semua dari kami bisa ke  Sikunir. Mending lihat pemandangan lain yang tak kalah indahnya," ujar Titi.

Dua orang sedang menikmati keindahan alam di Pegunungan Dieng
Dua orang sedang menikmati keindahan alam di Pegunungan Dieng (Istimewa)

Sedangkan untuk menahan dinginnya suhu udara, Mafahiroh mengaku mesti memakai jaket rangkap tiga.

Berita Rekomendasi

"Banyak yang gak kuat, pagi-pagi aja suhunya 8-9 derajat celcius," ujar Mafahiroh.

Meski demikian, ujarn Mafah, perjalanan wisata ini sungguh asyik dan seru dilakukan karena  mereka jalan rombongan bersama teman-teman yang sejak puluhan tahun lalu masih tetap akrab.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas