Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Mencekam, Baku Tembak Polisi Dengan Pengedar Narkoba di Pekanbaru, Dua Orang Disebut Tewas

Rumah persembunyian penjahat kelas kakap, Satriandi Cs diberondong polisi saat dilakukan pengepungan.

Penulis: Hendra Gunawan
zoom-in Mencekam, Baku Tembak Polisi Dengan Pengedar Narkoba di Pekanbaru, Dua Orang Disebut Tewas
Rizki Armanda/Tribun Pekanbaru
Penampakan Rumah Kediaman Satriandi yang Digerebek Polisi, tepatnya di Perumahan Palma Residence Blok A Nomor 6, di Jalan Sepakat, samping Pondok Pesantren Babussalam, Kecamatan Tampan, Kota Pekanbaru. 

Warga sekitar, juga banyak yang berkumpul di sekitar rumah itu.

Mereka merasa penasaran, apa sebenarnya yang terjadi.

Informasi sementara, dua orang tewas dalam kejadian ini.

Termasuk Satriandi, yang memang sudah lama jadi buronan polisi.

Wakapolda Riau Brigjen Pol W Widada Turun ke Lokasi

Wakapolda Riau Brigjen Pol Wahyu Widada turun ke lokasi baku tembak polisi dengan pelaku kejahatan di Pekanbaru, saat ini polisi sedang olah TKP.

Wahyu Widada Tiba di lokasi kejadian baku tembak antara polisi dengan pelaku kejahatan.

Berita Rekomendasi

Dia datang sekitar pukul 11.00 WIB dan Jendral bintang satu ini langsung berjalan ke arah rumah di Perumahan Palma Residence, Jalan Sepakat Kecamatan Tampan, Pekanbaru.

Tampak Wakapolda didampingi oleh Kapolsek Tampan, AKP Juper Lumban Toruan.

Brigjen Widada belum menyampaikan keterangan apa pun kepada awak media.

Sementara itu puluhan aparat kepolisian saat ini masih bersiaga di lokasi kejadian pasca terjadinya peristiwa baku tembak antara petugas, dengan pelaku kejahatan, Selasa (23/7/2019)

Diberitakan sebelumnya, Aparat kepolisian terlibat baku tembak dengan pelaku kejahatan di Perumahan Palma Residence, Jalan Sepakat, Kecamatan Tampan, Kota Pekanbaru.

Bahkan Satriandi kabur saat menjalani masa tahanan dari Lapas Klas II A Pekanbaru. (Rizky Armanda/Tribun Pekanbaru)

Artikel ini telah tayang di Tribunpekanbaru.com dengan judul Tembok dan Kaca Dipenuhi Lobang Bekas Peluru, Inilah Penampakan Rumah Satriandi Pasca Baku Tembak,

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas