Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Awalnya Hanya Iseng, Kapal Bambu Buatan Ali Kasdono Banyak Diminati, Sudah Sampai Luar Negeri

Ali Kasdono, pengrajin miniatur kapal dari bambu itu mengatakan ide awal membuat miniatur pada saat bekerja di luar negeri.

Editor: Sugiyarto
zoom-in Awalnya Hanya Iseng, Kapal Bambu Buatan Ali Kasdono Banyak Diminati, Sudah Sampai Luar Negeri
TRIBUN JATENG/INDRA DWI PURNOMO
Perajin Ali Kasdono sedang membuat miniatur kapal dari bahan bambu di Desa Bebel, Kabupaten Pekalongan, Jawa Tengah. 

TRIBUNNEWS.COM, KAJEN - Bermula dari iseng, Ali Kasdono (39) warga asal Desa Bebel Kecamatan Wonokerto, Kabupaten Pekalongan, Jawa Tengah membuat kerajinan miniatur kapal berbahan baku bambu.

Bahkan hasil karyanya telah berhasil dilirik oleh pecinta kerajinan tangan dari luar negeri.

Ali Kasdono, pengrajin miniatur kapal dari bambu itu mengatakan ide awal membuat miniatur pada saat bekerja di luar negeri.




Mulai dari situ, ketika waktu luang dia sempatkan untuk membuat barang-barang kerajinan.

Di sisi lain, dia belajar banyak mengenai kapal.

"Pada 2010 ide awal membuat kerajinan itu muncul. Saat itu saya masih bekerja di kapal luar negeri tepatnya di Taiwan," kata Ali kepada Tribunjateng.com di bengkel kerjanya, Sabtu (27/7/2019).

Kemudian pada 2015, ia sudah mulai fokus dalam pembuatan miniatur kapal bambu.

BERITA TERKAIT

Bermodal cutter dan alat seadanya, Ali merakit miniatur kapal mulai ukuran 0,5 meter sampai 2,5 meter.

Karyanya ini patut diacungi jempol.

Ketika melihat miniatur kapal yang dibuat dirinya, mata dibuat takjub dengan detail kapal sampai ukuran garis anak tangga kecilnya.

Ali mengungkapkan, ia belajar membuat miniatur kapal ini hanya otodidak.

Tidak hanya itu, sejak SMA ia juga hobi menggambar.

"Saya membuat miniatur kapal ini otodidak.

Sinau di Mbah Google (belajar via Google).

Halaman
123
Sumber: Tribun Jateng
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas