Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Perjuangan Petugas Memadamkan Api di Hutan Riau, Rela Tidur di Dekat Lokasi Kebakaran

Perjuangan petugas memadamkan api di kebakaran hutan di Riau. Pasalnya, mereka sampai rela tidur di lokasi kebakaran.

Penulis: Grid Network
zoom-in Perjuangan Petugas Memadamkan Api di Hutan Riau, Rela Tidur di Dekat Lokasi Kebakaran
Kompas.com
Kolase perjuangan petugas memadamkan karhutla di Riau 

TRIBUNNEWS - Perjuangan TNI dan petugas lainnya dalam memadamkan kebakaran hutan di Riau patut diapresiasi.

Pasalnya, mereka sampai rela tidur di lokasi kebakaran.

Bahkan ada pula petugas yang sampai pingsan karena kelelahan.

Melansir dari Kompas.com, kebakaran hutan melanda lahan di Desa Bedagu, Kecamatan Langgam, Kabupaten Pelalawan, Riau.

Hingga Sabtu (3/8/2019) api tak kunjung padam di lahan gambut itu.

Prajurit TNI Angkatan Darat (AD) yang bertugas pun terpaksa mendirikan posko di sekitar kawasan yang terbakar.

Hal itu disebabkan oleh jarak tempuh lokasi dengan pemukiman warga yang mencapai 20 kilometer.

Berita Rekomendasi

Selain itu, diharapkan dengan mendirikan posko itu, titik api dapat segera dipadamkan.

Tak hanya jauh, medan yang harus ditempuh juga berat.

Pasalnya, selain melewati jalanan, petugas juga harus melewati kanal selebar lima meter.

Baca Selengkapnya

Sumber: Grid.ID
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas