Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Dua ABK KM Mina Sejati Korban Pembajakan di Laut Aru Dikabarkan Tewas

Dua anak buah kapal (ABK) KM Mina Sejati yang menjadi korban pembajakan di laut Aru dilaporkan tewas setelah melompat dari atas kapal.

Editor: Dewi Agustina
zoom-in Dua ABK KM Mina Sejati Korban Pembajakan di Laut Aru Dikabarkan Tewas
Net
Ilustrasi kapal tenggelam. 

TRIBUNNEWS.COM, AMBON - Dua anak buah kapal (ABK) KM Mina Sejati yang menjadi korban pembajakan di laut Aru dilaporkan tewas setelah melompat dari atas kapal.

Kedua ABK yang belum diketahui identitasnya itu melompat ke laut bersama tujuh ABK lainnya setelah tiga rekan mereka membajak kapal tersebut pada Sabtu (17/8/2019) kemarin.

Saat itu, para ABK memilih melompat ke laut untuk menyelamatkan diri.

"Dua ABK itu tewas karena ikut melompat ke laut dan tenggelam, sementara tujuh ABK lainnya selamat, jadi informasinya bukan dibunuh di atas kapal," kata Kepala SAR Ambn Muslimin kepada Kompas.com, Minggu (18/8/2019) sepreti dikutip Tribunnews.

Muslimin mengungkapkan, jasad kedua ABK tersebut telah ditemukan dan sedang berada di sebuah kapal nelayan.

Baca: Gadis Pekalongan Batal Dinikahi Kekasih Gara-gara Hitungan Weton, Keluarga Timang Soal Maut-Rezeki

Saat ini, tujuh ABK yang selamat juga masih berada di atas kapal nelayan yang menolong mereka itu.
"Mereka masih di atas kapal nelayan yang menolong mereka, mereka belum sampai di daratan," ujarnya.

Baca: 23 Tahun Lalu Dibelikan Sandal Jepit, Pengemudi Ojek Online Kini Doakan Melanie Subono Sekeluarga

Baca: Riset Indonesia Indicator: Susi Pudjiastuti Menteri Termasyhur dan Paling Berpengaruh di Twitter

Baca: Detik-detik Penyerangan Aiptu Agus Sumarsono Terekam Kamera CCTV, Pelaku Ternyata Bawa 2 Sajam

Kapolres Kepulauan Aru AKBP Adolof Bormasa yang dihubungi secara terpisah belum dapat menjelaskan secara detail insiden pembajakan tersebut.

BERITA REKOMENDASI

Saat ditanya soal dua korban yang tewas dalam insiden itu, dia mengaku pihaknya juga mendapatkan informasi tersebut tapi hal itu belum dapat dikonfirmasi.

"Informasinya begitu, tapi informasi itu masih sumir ya, kami juga masih menunggu laporan, intinya ada kasus pembajakan di laut tapi detailnya kami belum bisa jelaskan," ujarnya.

Sebelumnya, KM Mina Sejati dibajak oleh tiga orang ABK kapal tersebut saat sedang berlayar di perairan Kepulauan Aru, Maluku, Sabtu (17/8/2019).

Hingga saat ini ada belasan ABK lainnya yang masih berada di dalam kapal tersebut. (Kompas.com/Rahmat Rahman Patty)

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "SAR Ambon: 2 ABK Korban Pembajakan di Laut Aru Dilaporkan Tewas"


Sumber: Kompas.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas