Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Ini Pesan Robin ABK Asal Brebes yang Hilang Tenggelam di Taiwan: Mak, Titip Syifa-Syafa

Ini Pesan Robin ABK Asal Brebes yang Hilang Tenggelam di Taiwan: Mak, Titip Syifa-Syafa

Editor: bunga pradipta p
zoom-in Ini Pesan Robin ABK Asal Brebes yang Hilang Tenggelam di Taiwan: Mak, Titip Syifa-Syafa
TRIBUN JATENG/FAJAR B ACHMAD
Ayatin memangku Syafa, Rabu (21/8/2019), putri Robin ABK asal Sitanggal Larangan Brebes yang hilang tenggelam di Taiwan. 

TRIBUNNEWS.COM, BREBES - Kebenaran kabar lima ABK (anak buah kapal) asal Indonesia yang hilang tenggelam di perairan Taiwan masih sulit diterima Ayatin (62).

Warga Desa Sitanggal, Kecamatan Larangan, Kabupaten Brebes, Jawa Tengah, ini belum benar-benar percaya kalau kapal Chuan Yi Tsai No 1 yang diawaki menantunya, Robin (32), pecah menjadi dua ditabrak kapal tanker.

Hingga kini, Ayatin berharap menantunya itu masih hidup dan diselamatkan kapal lain.

Saya cuma bisa diam.

Dalam hati, astaghfirullah.

Semoga itu tidak benar.

Semoga Robin sehat dan panjang umur," kata Ayatin kepada Tribunjateng.com, Rabu (21/8/2019).

Berita Rekomendasi

Robin memang tenggelam di perairan Taiwan bersama kapal tempatnya bekerja.

Kapal penangkap ikan bernama Chuan Yi Tsai No 1 ditemukan terbalik di perairan dekat Kepulauan Diaoyutai oleh kapal Penjaga Pantai Taiwan, Rabu (7/8/2019) pagi waktu setempat.

Sumber: Tribun Jateng
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas