Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Rusuh di Papua, Kantor Majelis Rakyat Papua Dibakar Massa yang Akan Menuju Jayapura

Kantor Majelis Rakya Papua (MRP) yang berlokasi di Kotaraja, Distrik Abepura, Papua dibakar massa yang sedang melakukan aksi demo.

Penulis: Muhammad Renald Shiftanto
Editor: Whiesa Daniswara
zoom-in Rusuh di Papua, Kantor Majelis Rakyat Papua Dibakar Massa yang Akan Menuju Jayapura
Tribunnews/Banjir Ambarita
Warga Lapago Pegunungan Tengah saat menggear unjuk rasa di Kantor Bupati Jayawijaya Senin 26 agustus. (foto tidak terkait berita yang ditayangkan) 

Jahja juga menambahkan bahwa masih ada kelompok massa lainnya yang bergerak dari arah Sentani, Kabupaten jayapura, dan akan bergabung dengan massa lain yang ada di Waena.

"Informasinya dari Sentani mau bergabung," ujar dia.

Jahja menambahkan bahwa saat ini massa masih berada di lampu merah Waena, Kota Jayapura.

Pihaknya juga memperkirakan sudah ada sekitar 500 orang yang berkumpul di Waena.

“Konsentrasi massa di Expo dan Perumnas 3, rencananya akan bertemu di titik kumpul Lampu Merah Waena,”kata dia.

Sedangkan jumlah aparat gabungan yang bersiaga juga sebanyak 500 personel dari TNI dan Polri.

Akibat berkumpulnya massa tersebut, akses jalan menuju Jayapura-Sentani terputus dan tidak ada akses jalan lainnya yang bisa dilalui oleh masyarakat.

Berita Rekomendasi

(Tribunnews.com/ Renald)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas