Dulu Diliput Berbagai Media Karena Inovasi, Kini Rj Tersandung Kasus Video Mesum Bersama Selingkuhan
Sebuah video mengubah kehidupan RJ.Ia harus tersangkut sebuah kasus hukum dan berstatus sebagai korban akibat beredarnya video mesum.
Editor: Dewi Agustina
TRIBUNNEWS.COM, BANDUNG - Nasib RJ (30), perempuan asal Purwakarta ini bak roller coaster.
Beberapa pekan lalu ia menghiasi berbagai laman berita karena produk makanan ringannya berhasil menjadi juara III tingkat Provinsi Jawa Barat.
Ia mengolah bahan yang tak biasa menjadi camilan atau makanan ringan.
Bupati Purwakarta Anne Ratna Mustika sempat mengakuinya.
"Ada di bagian dinas yang melaksanakan perlombaan kemarin itu. Saya tahu ada perlombaan, tapi orangnya sampai saat ini saya belum tahu. Nanti kami akan turunkan untuk tim investigasi," kata Bupati Purwakarta Anne Ratna Mustika akhir pekan lalu.
Tribun Jabar yang mengetik namanya di mesin pencarian bisa menemukan beberapa berita tentang prestasi RJ.
Namun sebuah video mengubah kehidupan RJ.
Ia harus tersangkut sebuah kasus hukum dan berstatus sebagai korban.
Ini bermula dari beredarnya video asusila seorang perempuan.
Di dalam video, perempuan itu mengenakan seragam ASN Pemprov Jabar.
Ia juga mengenakan kerudung cokelat.
Polisi langsung turun tangan menyelidiki video dan foto yang beredar di media sosial Twitter dan aplikasi berbalas pesan WhatsApp.
Tak butuh waktu lama, Polda Jabar menangkap seorang pria.
Identitas dua pelaku di video itu pun terungkap.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.