Gempa Dangkal M6.8 Kedalamam 10 Km di Ambon
Gempa teradi ada Kamis sekitar pukul 06:46:45 WIB, dengan lokasi 3.38 LS,128.43 BT (40 km TimurLaut AMBON-MALUKU).
Penulis: Hendra Gunawan
TRIBUNNEWS.COM -- Gempa dengan Magnitudo 6.8, terjadi di Provinsi Maluku, Kamis (26/9/2019) pagi.
Gempa teradi ada Kamis sekitar pukul 06:46:45 WIB, dengan lokasi 3.38 LS,128.43 BT (40 km TimurLaut AMBON-MALUKU).
Kedalaman gempa ini cukup dangkal yatu 10 kilometer.
Hasil analisis http://realtime.inasafe.org menunjukkan bahwa gempa ini terjadi didarat dengan intensitas maksimum VII-VI MMI.
Nilai ini menunjukkan goncangan kuat dan kemungkinan membuat kerusakan untuk bangunan yang tidak tahan gempa. Belum ada laporan kerusakan dari BPBD atau instansi di daerah.
BERITA REKOMENDASI