Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Kembali Mencoba Kabur dari Lapas Mataram, Gembong Narkoba Dorfin Felix Akan Dikirim ke Nusakambangan

Dorfin Felix (43), narapida kasus narkoba asal Perancis, kembali berusaha kabur dari Lapas Mataram dengan menjebol tembok, Minggu (30/9/2019).

Editor: Asytari Fauziah
zoom-in Kembali Mencoba Kabur dari Lapas Mataram, Gembong Narkoba Dorfin Felix Akan Dikirim ke Nusakambangan
Kompas.com/Fitri R
Gembong Narkoba asal Francis, Dorfin Felix akhirnya bersaksi di sidang kasus Grativikasi Kompol Tuti di Pengadilan Tipikor Mataram, Rabu (14/8/2019), Dorfin mengaku tidak dibantu siapapun untuk Kabur 

TRIBUNMATARAM.COM - Dorfin Felix (43), narapida kasus narkoba asal Perancis, kembali berusaha kabur dari Lapas Mataram dengan menjebol tembok, Minggu (30/9/2019).

Namun, aksi nya itu digagalkan petugas lapas. 

Kalapas Mataram Tri Saptono Sambudji mengatakan, rencana kaburnya Dorfin diketahui setelah petugas yang berjaga pada Minggu pukul 18.30 Wita, mendengar suara aneh di tembok sel isolasi yang ditempati Dorfin.

"Setelah dicek kok ada tembok yang agak terbuka. Akhirnya anggota kami koordinasi lapor ke komandan jaga.

Kebetulan saya juga ada dan langsung mengecek suara aneh itu dan mengecek lubang di sel isolasi.

Langsung kita geledah semua kamar Dorfin," ujar Saptono, Jumat (4/10/2019).

 Demo Ribuan Mahasiswa di Mataram Berakhir Ricuh, 26 Orang Pakai Almamater Unram Ditangkap Polisi

Dorfin bahkan telah membuat lubang selebar 25 sentimeter. Namun, lubang itu belum bisa digunakan oleh Dorfin karena terlalu sempit untuk kabur.

BERITA REKOMENDASI

Dorfin membobol tembok menggunakan terali besi yang sudah tua.

"Digunakan oleh Dorfin membobol tembok dan menggunakan batu berdiameter 10 sentimeter.

Dorfin melapisi besi dengan kain agar proses pembobolan tembok tidak terdengar petugas dan tahanan lain," ujar Soptono.

HALAMAN SELANJUTNYA ==============>

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas