Pelaku Pembakar Istri Kirim Pesan kepada Penjaga Kos Sehari Sebelum Diringkus Polisi
Sehari sebelum tertangkap, Maspuryanto (47) mengirimkan pesan (chat) kepada penjaga kos di Jalan Ketintang, Surabaya.
Editor: Dewi Agustina
"Ya tulisannya gini 'sepeda ada di indomart sampean ambil', lewat Chatting WA," ungkap Heri saat dihubungi TribunJatim.com, rabu (16/10/2019).
Heri yang saat itu berada di kosan tersebut sempat kaget memperoleh pesan singkat WA itu sekitar pukul 08.30 WIB.
Saat dia menghampiri di lokasi ternyata benar, motornya terparkir di depan toko swalayan tersebut.
"Di indomart sebelah kalau maju kan ada indomart kanan jalan," jelasnya.
Setelah mendapati motornya kembali, Heri mengaku langsung menghubungi pihak Polsek Gayungan.
"Saya telepon Polsek tak suruh ngambil, sekarang motornya ada di polsek," terangnya.
Ia mengaku sesaat setelah memperoleh pesan singkat dari Maspuryanto, nomor ponsel si pelaku pembakar istri itu mendadak tidak aktif.
Baca: Yuni Ungkap Penangkapan Terduga Teroris AA Tak Kurang dari 5 Menit: Tiba-tiba Muka Mas-nya Ditutup
"Dikasih tahu WA-nya Pak Pur. Tapi sudah mati, ya langsung gitu jam 08.30 WIB lebih," ujarnya.
Sementara itu, Kanit Reskrim Polsek Gayungan Ipda Hedjen Oktianto mengaku masih terus mengejar pelaku dan belum bisa memberikan keterangan perihal temuan tersebut.
"Kami masih fokus pencarian pelaku dulu," katanya.
2. Mau Pulang ke Pati
Kabid Humas Polda Jatim Kombes Pol Frans Barung Mangera mengungkapkan, pelaku dibekuk oleh Tim Resmob Polres Rembang saat berupaya kabur menaiki bus angkutan antarprovinsi 'Bus Widji' dari Surabaya menuju Pati, Jateng.
Kabarnya pelarian pelaku hingga ke luar daerah Jatim menuju Pati, yakni hendak mengelabui polisi dengan cara bersembunyi ke kediaman orangtuanya.
"Tersangka pembakaran naik bis dari Surabaya menuju ke Batangan, Pati untuk pulang ke rumah," terangnya.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.