Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Kisah Orangtua Bupati Timor Tengah Utara, Tetap Jualan Sayur di Pasar, Tolak Fasilitas Mewah Anak

Sang anak jadi bupati Timor Tengah Utara, orangtua Raymundus Sau Fernandez tetap hidup sederhana jualan sayur di pasar. Ini kisah harunya.

Editor: ninda iswara
zoom-in Kisah Orangtua Bupati Timor Tengah Utara, Tetap Jualan Sayur di Pasar, Tolak Fasilitas Mewah Anak
TribunNewsmaker.com Kolase/ Kompas. com/Sigiranus Marutho Bere
Kisah Orangtua Raymundus Sau Fernandez, Bupati Timor Tengah Utara, Tolak Fasilitas Mewah Anak, Tetap Jualan Sayur di Pasar 

TRIBUNNEWS.COM - Kisah inspiratif datang dari orangtua Raymundus Sau Fernandez, Margaretha Hati Manhitu.

Raymundus sendiri merupakan seorang bupati di Kabupaten Timor Tengah Utara (TTU).

Sudah dua periode Raymundus menjadi bupati di Kabupaten Timor Tengah Utara.

Meski Raymundus kembali menjadi bupati, kehidupan orangtuanya tak banyak berubah.

Margaretha Hati Manhitu (78) tetap hidup sederhana kendati putranya menjadi bupati.

Margaretha dang sang suami, Yakobus Manue Fernandez, juga tinggal di rumah sederhana.

Margaretha Hati Manhitu (Ibu kandung Bupati Timor Tengah Utara) sedang jualan jagung dan sayur di Pasar
Margaretha Hati Manhitu (Ibu kandung Bupati Timor Tengah Utara) sedang jualan jagung dan sayur di Pasar (KOMPAS.com/SIGIRANUS MARUTHO BERE)

Kedua orangtua Raymundus ini tinggal di rumah sederhana di Desa Bijeli, Kecamatan Noemuti, Kabupaten TTU.

Berita Rekomendasi

Kesederhanaan Margaretha juga terlihat dari pekerjaan yang masih dilakoninya sampai saat ini.

Meski sang anak seorang bupati, Margaretha sampai saat ini masih rutin berjualan asam dan sayur di pasar.

Margaretha dan sang suami juga menolak sederet fasilitas mewah yang diberikan oleh sang putra.

HALAMAN SELANJUTNYA =====>

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas