Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Datangnya Musim Penghujan Dinantikan Nelayan Gunungkidul, Ini Sebabnya

Para nelayan kebanyakan mencari ikan hingga Pantai Baru Bantul yang jaraknya cukup jauh dari Pantai Ngrenehan

Editor: Eko Sutriyanto
zoom-in Datangnya Musim Penghujan Dinantikan Nelayan Gunungkidul, Ini Sebabnya
TRIBUNJOGJA.COM / Wisang Seto
Para nelayan saat mempersiapkan jaring, dan setelah melaut, Rabu (7/11/2019) 

Laporan Reporter Tribun Jogja, Wisang Seto Pangaribowo

TRIBUNNEWS.COM, GUNUNGKIDUL - Musim hujan tidak hanya ditunggu oleh para petani di Kabupaten Gunungkidul.

Awal musim penghujan juga dinantikan oleh nelayan Pantai Selatan Gunungkidul.

Pasalnya, saat awal musim penghujan, para nelayan dapat panen ikan cukup banyak.

Sungkono, seorang nelayan Pantai Ngrenehan mengatakan, para nelayan kebanyakan mencari ikan hingga Pantai Baru Bantul yang jaraknya cukup jauh dari Pantai Ngrenehan.

"Awal musim hujan itu biasanya panen ikan, tetapi kemarin hanya hujan sebentar dan sekarang belum hujan lagi. Dua hari lalu ada yang dapat bawal sebanyak 50 Kilogram," katanya, Kamis (7/11/2019).

Baca: Bertemu Nelayan dengan Penghasilan Rp 30 Ribu, Hotman Paris Hendak Beri Uang tapi Ditolak

Tidak hanya ikan saja yang sulit untuk dicari tetapi juga komoditas laut lainnya seperti lobster yang saat ini belum juga menunjukkan tanda-tanda akan panen.

Berita Rekomendasi

"Lobster juga masih sulit didapat. Untuk kesulitan mencarinya memang sulit mencari lobster karena lobster sembunyi pada karang sehingga kami para nelayan harus melawan arus ombak," katanya.

Walaupun belum musim ikan dirinya tetap melaut, ia biasanya melaut pada pukul 15.00 WIB untuk memasang jaring yang digunakan untuk mencari lobster lalu pada jam 6 pagi keesokan harinya dirinya bersama teman nelayan melaut kembali untuk mengambil jaringnya.

"Ini masih sepi," katanya singkat.

Nelayan lainnya, Ramto mengungkapkan hujan yang tidak kunjung turun membuat nelayan kesulitan mencari ikan.

Baca: Empat Sepeda Motor Nelayan Diparkir di Pantai Tuban Terbakar dan Tinggal Kerangka

"Ini saja cuma dapat beberapa ekor, tadi melaut hingga pantai baru kalau cari disini sulit mendapatkan ikan," katanya.

Ia mengatakan untuk sekarang ini dirinya tidak pasti mendapatkan ikan kadang hanya mendapatkan sedikit atau malah tidak mendapat sama ikan sama sekali.

"Padahal modalnya yang keluar ya lumayan banyak karena harus sampai Pantai Baru, ini saja hanya dapat beberapa ekor. Satu ember tidak penuh," ucapnya. (TRIBUNJOGJA.COM)

Artikel ini telah tayang di Tribunjogja.com dengan judul Tak Kunjung Hujan, Nelayan Pantai Selatan Gunungkidul Kesulitan Cari Ikan

Sumber: Tribun Jogja
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas