Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

11 Film Prancis Ditayangkan Gratis di Teater Besar ISI Surakarta

11 film berbahasa Prancis akan ditayangkan di Teater Besar ISI Surakarta. Pengunjung yang akan menonton tidak dikenai biaya tiket.

Penulis: Rica Agustina
Editor: Siti Nurjannah Wulandari
zoom-in 11 Film Prancis Ditayangkan Gratis di Teater Besar ISI Surakarta
instagram @screeningfilmis
Festival Sinema Prancis 2019 

Laporan Wartawan Tribunnews, Rica Agustina

TRIBUNNEWS.COM, SOLO - Komunitas Filmis Institut Seni Indonesia (ISI) bekerjasama dengan Institut Francis Indonesia (IFI) menyelenggarakan Festival Sinema Prancis 2019.

Pada festival ini, 11 film berbahasa Prancis dengan subtitle berbahasa Inggris akan ditayangkan di Teater Besar ISI Surakarta.

Hal ini menjadi suatu kehormatan bagi ISI Surakarta khususnya Filmis, karena TB ISI menjadi tempat yang paling banyak menayangkan film Prancis dibandingkan dengan kota lain.

Festival Sinema Prancis diselenggarakan di 25 tempat dari 15 kota.

15 kota tersebut yakni Ambon, Bali, Banda Aceh, Bandung, Jakarta, Malang, Makassar, Medan, Purwokerto, Pontianak, Semarang, Surakarta, Surabaya, Salatiga, dan Yogyakarta.

Festival ini digelar sejak 6 November hingga 10 November 2019.

Berita Rekomendasi

Di Surakarta, Festival Sinema Prancis 2019 digelar pada 8 - 10 November 2019.

Jadwal Film Prancis yang akan ditayangkan di TB ISI adalah sebagai berikut :

8 November 2019
Pukul 14.30 WIB Tout ce qu'il me reste de la revolution
Pukul 17.00 WIB Petit Paysan
Pukul 19.30 WIB Jusqu a la garde

9 November 2019
Pukul 12.00 WIB Victoria
Pukul 14.30 WIB Maestro
Pukul 17.00 WIB Gueule d'Ange
Pukul 19.30 WIB Corniche Kennedy

10 November 2019
Pukul 12.00 WIB Le Grand Bal
Pukul 14.30 WIB Les Promesses de l'Aube
Pukul 17.00 WIB Guy
Pukul 19.30 WIB Edmond


Pengunjung yang akan menonton film ini tidak dikenai biaya atau gratis.

Selain itu pengunjung juga akan mendapatkan katalog Festival Sinema Prancis 2019 dari panitia.

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas