7 Fakta Perjuangan Pemancing Bertahan Hidup di Laut, dari Gigitan Hiu hingga Bertahan Tanpa Makan
Berikut 7 fakta perjuangan 12 pemancing yang bertahan hidup di tengah laut yang berhasi dirangkum Tribunnews.com.
Penulis: Endra Kurniawan
Editor: Daryono
Takut jika kapal meledak, Ekky dan ke-11 temannya memutuskan mengenakan jaket keselamatan.
“Ada yang mengambil pelampung, untuk siap-siap jika kapal meledak,” kata Ekky.
Baca:Bocah Tewas Terjepit Komidi Putar, Iptu Pramana: Belum Tetapkan Tersangka, Tapi Salah Pihak Operator
2. Gunakan kasur untuk mengambang
Selain mengenakan jaket keselamatan, rombongan juga mengambil sebuah kasur yang ada di dalam kapal untuk digunakan alat pertolongan.
“Kasur itu untuk mempersatukan kita saat berada di permukaan laut,” lanjut Ekky.
Ekky dan rombongan mulai terombang-ambing hingga matahari tenggelam.
Baca: Kunjungi Labuan Bajo, Menpar Wishnutama Harap Ekonomi Kreatif Dirasakan hingga Masyarakat Daerah
3. Diserang hiu dua kali
Ekky mengaku selama 4 hari rombongannya sempat dua kali diserang hiu.
Penyerangan tersebut terjadi di hari pertama dan hari kedua saat terombang-ambing di tengah laut.
Dalam serangan pertama, seorang rekan Ekky mengalami luka yang cukup parah di bagian betis.
“Kawan disambar hiu waktu itu malam gak ada yang melihat,” tutur Ekky.
Pertolongan diberikan kepada korban dengan membungkus kaki yang terluka untuk mencegah darah menetes ke laut.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.