Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

VIRAL Modus Pelecehan Seksual via Video Call WhatsApp, Psikolog Beri Penjelasan

Viral sebuah pengakuan seorang mahasiswi Yogyakarta yang mendapat pelecehan seksual lewat video call di WhatsApp. Psikolog memberikan penjelasan.

Penulis: Widyadewi Metta Adya Irani
Editor: Pravitri Retno W

Penjelasan psikolog

Saat dihubungi Tribunnews.com, korban pelecehan seksual berinisial EL mengaku mendapat video call dari nomor yang tak dikenal pada Rabu sekitar pukul 18.00 WIB.

EL menceritakan, pelaku menunjukkan alat vitalnya saat EL tidak sengaja mengangkat panggilan video tersebut.

Seorang psikolog, Maya Savitri, S. Psi, CHt, mengatakan perilaku pelaku tersebut merupakan kelainan seksual eksibisionisme.

"Itu sebuah kelainan seksual eksibisionisme," terang Maya, saat dihubungi Tribunnews.com, Jumat (29/11/2019).

Maya menjelaskan, kelainan seksual eksibisionisme membuat seseorang merasa terpuaskan saat memperlihatkan alat vital dan mengejutkan korban.

"Pelaku tidak bersentuhan langsung tapi dengan memperlihatkan alat kelamin dan mengejutkan korban."

Berita Rekomendasi

"Ketika korban kaget dan menjerit, pelaku akan merasa terpuaskan," jelas Maya.

Menurut maya, berkembangnya media sosial saat ini juga membuat pelaku lebih bebas mengekspresikan penyimpangan seksualnya tersebut.

"Kalau sekarang karena media sosial sudah berkembang, pelaku lebih bebas mengekspresikan penyimpangan seksualnya lewat media sosial," ujarnya.

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas