Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Gibran Besok Daftar Bacalon Wali Kota Solo ke DPD PDIP Jateng, Diantar 20 Armada Bus Relawan

Putra sulung Presiden Jokowi, Gibran Rakabuming Raka, menunjukkan keseriusannya menjadi bakal calon wali kota Solo.

Editor: Sugiyarto
zoom-in Gibran Besok Daftar Bacalon Wali Kota Solo ke DPD PDIP Jateng, Diantar 20 Armada Bus Relawan
tribunjateng/yayan isro roziki
Politikus PDIP Solo Ginda Ferachtriawan, bersama tampak ngbrol santai bersama Gibran Rakabuming Raka, saat di kampus ISI Mojosongo, Solo, beberapa waktu lalu. (yan) 

TRIBUNNEWS.COM, SOLO - Putra sulung Presiden Jokowi, Gibran Rakabuming Raka, menunjukkan keseriusannya menjadi bakal calon wali kota Solo.

Ia akan mendaftar ke Kantor DPD PDIP Jateng, Kamis (12/12/2019).

Tak hanya itu, Gibran Rakabuming tak akan datang sendirian, melainkan bersama rombongan relawan dari Solo.

Relawan akan berkumpul di Gedung Graha Saba Buana mulai pukul 07.30 WIB.

Sebelum berangkat, lanjut Hermawan, Gibran Rakabuming akan memberikan sambutan dihadapan para relawan sekitar pukul 08.30 WIB.

Setelah itu dilanjutkan doa bersama. Tepat pukul 09.00 WIB, relawan berangkat ke Semarang.

Adapun jumlah relawan yang ikut mengantar bos Markobar ke Semarang ada sekitar 980 orang. Mereka tergabung dalam 42 organ relawan.

"Setelah sambutan (Gibran Rakabuming) selesai terus berangkat ke Semarang. Mas Gibran Rakabuming memutuskan untuk bersama-sama berangkat dengan relawan," kata Hermawan di Solo, Jawa Tengah, Rabu (11/12/2019).

Berita Rekomendasi

Hermawan mengatakan, perjalanan ke Semarang akan melewati Jalan Tol Trans Jawa. Selain menghindari kemacetan, juga untuk mempercepat waktu perjalanan.

Pihaknya memperkirakan, tiba di kantor DPD PDI-P Jateng sekitar pukul 10.30 WIB.

Gibran Rakabuming akan disambut warga Solo yang tinggal di Semarang dengan kesenian tradisional seperti topeng hitam, angklung dan reog.

"Mas Gibran Rakabuming akan disambut warga Solo yang ada di sana (Semarang) dengan kesenian," ujar dia.

"Secara administrasi sudah siap semua. Secara pribadi Mas Gibran Rakabuming sudah siap semua. Salah satunya KTA (Kartu Tanda Anggota) PDI-P," kata Hermawan. (Kompas.com/Labib Zamani)

Tuai Kritik dari Politisi PKS

Ketua DPP PKS, Mardani Ali Sera menanggapi majunya menantu Joko Widodo (Jokowi) Bobby Nasution dan putra sulung Jokowi, Gibran Rakabuming dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2020.

Menurutnya majunya Bobby dan Gibran adalah bukti adanya nepotisme.

Halaman
123
Sumber: Kompas.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas