Puluhan Penumpang KM Kelud di Batam Ditolak Naik Kapal Gara-gara Tiket Kedaluwarsa dari Calo
Ratusan calon penumpang KM Kelud di Pelabuhan Batu Ampar, Kota Batam, Senin (23/12/2019) malam gagal berangkat.
Editor: Dewi Agustina
"Ya seperti itulah terkadang, jenis prioritas tidak hanya bagi penumpang yang membeli tiket. Namun ada juga bagi keluarga petinggi," ujar Martin.
Dikonfirmasi terkait adanya penumpang "prioritas" itu, salah seorang petugas Bea Cukai Pelabuhan Batu Ampar mengaku tak berani melarangnya.
Baca: Jelang Libur Nataru, Minggu Ini Jadi Waktu Tepat untuk Beli Mobil Bekas
Baca: 25 Ucapan Natal Bergambar, Cocok untuk Update Status di WhatsApp, Instagram, hingga Facebook
"Bukan tanpa pengawasan bang, cuman bagaimana lah. Kami kemarin sudah sempat larang ada penumpang dengan mobil pribadi masuk ke dermaga, namun apa? Kita malah ribut dengan Ditpam BP Batam," ujarnya.
Dari pada ribut, kata dia pihaknya hanya mengawasi barang bawaan penumpang di pintu pelabuhan, bukan di pintu kapal.
Kekesalan itu tidak hanya diungkapkan petugas Bea Cukai, Kepala Operasional Pelni Batam juga mengaku kewalahan untuk menertibkan hal tersebut.
"Sudah capek mas, pening. Rata-rata mereka penumpang "prioritas" itu keluarga petinggi, jadi kita ini bukan dibenturkan dengan penumpang atau calo saja. Namun sesama kita," ungkapnya menggelengkan kepala.
Puncak Arus Mudik Penumpang
"Dimohon bongkar barangnya dipercepat bapak ibu," teriak petugas keamanan pelabuhan mengenakan pengeras suara, Senin (23/12/2019).
Sore itu Pelabuhan Batuampar mulai dipadati pemudik tujuan Belawan, Sumatera Utara.
Mendekati Hari Raya Natal 2019 dan Tahun Baru 2020, arus mudik menggunakan jalur laut selalu menjadi primadona warga Batam.
Di antaranya menggunakan kapal Pelni.
Selain ongkosnya lebih murah dari jalur udara dengan menggunakan pesawat, pemudik juga lebih leluasa membawa barang bawaan untuk oleh-oleh.
Pantauan Tribun, petugas gabungan TNI, Polri, Syahbandar serta Ditpam BP Batam diterjunkan untuk memberikan kenyamanan bagi pemudik.
Sebanyak 3.850 pemudik tercatat menaiki KM Kelud di puncak arus mudik Natal dan Tahun baru di Kota Batam, Senin.
Semoga selamat sampai tujuan. (tribunbatam.id/Bereslumbantobing/Argianto)
Artikel ini telah tayang di tribunbatam.id dengan judul Gara-gara Calo, Penumpang Gagal Mudik via KM Kelud, Pakai Tiket Kedaluwarsa
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.