Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Jokowi : Bendung Kamijoro Dukung Ketahanan Pangan Yogyakarta

Presiden Joko Widodo (Jokowi) menilai Bendung Kamijoro, Kulon Progo, dapat mendukung ketahanan pangan Provinsi DIY Yogyakarta.

Penulis: Seno Tri Sulistiyono
Editor: Hendra Gunawan
zoom-in Jokowi : Bendung Kamijoro Dukung Ketahanan Pangan Yogyakarta
Seno Tri Sulistiyono/Tribunnews.com
Presiden Joko Widodo (Jokowi) meresmikan Bendung Kamijoro, Kulon Progo, Provinsi DIY Yogyakarta, Selasa (31/12/2019 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Seno Tri Sulistiyono

TRIBUNNEWS.COM, YOGYAKARTA - Presiden Joko Widodo (Jokowi) menilai Bendung Kamijoro, Kulon Progo, dapat mendukung ketahanan pangan Provinsi DIY Yogyakarta.

"Bendung ini yang dibangun dialiran sungai Progo sangat penting untuk mendukung ketahanan pangan," ujar Jokowi usai meresmikan dan tinjau Bendung Kamijoro, Yogyakarta, Selasa (31/12/2019).

"Ini memberikan kepastian, memberikan ketersediaan air secara berkesinambungan untuk mendukung aktivitas pertanian masyarakat," sambung Jokowi.

Jokowi menjelaskan, Bendung Kamijoro memberikan manfaat irigasi seluas 2.370 hektare lahan pertanian di Kabupaten Bantul dan meningkatkan intensitas tanam dari 205 persen menjadj 270 persen.

Baca: Presiden Tinjau Pasar Johar dan Bersepeda ke Kota Lama Semarang

Baca: Penyiram Novel Baswedan Ternyata Anggota Polisi Aktif, Ini Komentar Jokowi

Baca: 10 Tahun Menghilang, Kerangka Ayu Shelisa Ditemukan di Septic Tank setelah 40 Hari Kematian Suaminya

"Bendung ini juga sangat bermanfaat untuk persediaan air baku, baik untuk Bandara Internasional Yogyakarta juga untuk Kabupaten Bantul, Kulon Progo, dan juga nantinya bisa sampai ke Kota Yogyakarta," papar Jokowi.

Selain bermanfaat untuk ketahanan pangan, kata Jokowi, Bendung Kamijoro juga berfungsi sebagai tempat wisata yang dapat menggerakan ekonomi masyarakat sekitar.

Berita Rekomendasi

"Saya berharap masyarakay dapat memanfaatkan Bendung Kamijoro ini dengan sebaik-baiknya. Petani bisa hidup lebih sejahtera, usaha kecil juga bisa tumbuh di kanan-kiri bendung, serta pendapatan masyarakat meningkat karena banyak wisatawan datang," ujar Jokowi.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas