Jokowi Kenakan Jas Hujan 'Kresek' Seharga Rp 10 Ribu, Tinjau Korban Banjir di Sukajaya, Bogor
Pria yang kemejanya terlihat basah terguyur air hujan memberikan jas hujan kresek berwarna hijau kepada Jokowi.
Penulis: Andari Wulan Nugrahani
Editor: Facundo Chrysnha Pradipha
Terlihat dalam unggahan Twitter Jokowi, ia kembali membagikan momen tersebut.
"Banjir bandang melanda sejumlah desa di Lebak, Banten, di awal tahun. 19 sekolah dan 1.410 rumah rusak. Ribuan warga mengungsi.
Kerusakan akibat banjir itu masih terlihat di Pondok Pesantren La Tansa, Desa Banjaririgasi, yang saya kunjungi siang ini," tulis Jokowi.
Dalam unggahan Twitter, Jokowi juga menghimbau agar perambahan hutan dan penambangan emas secara ilegal harus dihentikan.
"Saya datang untuk memastikan kebutuhan warga terdampak bencana terpenuhi.
Penyebab bencana banjir bandang di Lebak seperti perambahan hutan dan penambangan emas secara ilegal harus dihentikan.
Jangan demi keuntungan satu, dua, tiga orang, lalu ribuan lainnya dirugikan," tulis Jokowi.
Jokowi Serahkan Enam Ribu Paket Bantuan
Diberitakan Tribunnews sebelumnya, Jokowi menyerahkan bantuan bagi korban terdampak longsor dan banjir bandang di Kecamatan Sukajaya.
Hal tersebut disampaikan oleh Kepala Sekretaruat Presiden (Kasetpres) Heru Budi Hartono.
Sejumlah enam ribu paket bantuan diserahkan kepada sekira enam ribu Kepala Keluarga (KK), Minggu (5/1/2020)/
Heru menjelaskan, awalnya bantuan ini akan diserahkan secara langsung oleh Presiden.
Namun, helikopter yang ditumpangi Jokowi tidak dapat mendarat karena faktor cuaca.
"Bapak Presiden tidak bisa hadir di sini, maka kami mewakili bapak Presiden untuk menyampaikan bantuan Presiden berupa sembako," kata Heru Budi Hartono dalam keterangan Biro Pers Kepresidenan.