Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Fenomena Sunda Empire, Ridwan Kamil Sebut Banyak Orang Stres, Ki Ageng Rangga: Memalukan

Ridwan Kamil sebut banyak orang stres terkait fenomena Sunda Empire. Petinggi Sunda Empire pun menanggapi hal tersebut: Memalukan.

Penulis: Endra Kurniawan
Editor: Pravitri Retno W
zoom-in Fenomena Sunda Empire, Ridwan Kamil Sebut Banyak Orang Stres, Ki Ageng Rangga: Memalukan
Tangkap layar channel YouTube KompasTV
Fenomena Sunda Empire, Ridwan Kamil Sebut Banyak Orang Stres, Ki Ageng Rangga: Memalukan 

TRIBUNNEWS.COM - Pasca kemunculan Sunda Empire yang membuat heboh masyarakat, Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil mengatakan fenomena tersebut muncul lantaran banyak orang stres.

Sunda Empire lewat petingginya, Ki Ageng Rangga Sasana memberi tanggapan atas pernyataan gubernur yang akrab disapa Emil ini.

Menurut Rangga apa yang dikatakan lantaran Emil tidak mengetahui makna di balik berdirinya Sunda Empire 

"Jangan sampai begitu, memalukan. Sebagai Gubernur Jawa Barat tidak paham tetang apa itu Sunda Empire," tutup Rangga dikutip dari YouTube KompasTV, Selasa (21/1/2020).

Rangga menilai masyarakat tidak perlu resah dengan keberadaan Sunda Empire.

"Masyarakat di Indonesia tidak usah ada keresahan, atau dibikin resah yah"

"Karena Sunda Empire tidak bikin resah," tandasnya.

Berita Rekomendasi

Baca: Viral Curhatan Driver Ojol di Thread Twitter Seusai Kena Prank Bocah, Warganet Berikan Semangat

Petinggi Sunda Empire, Ki Ageng Rangga Sasana (Tangkap layar channel YouTube KompasTV)
Petinggi Sunda Empire, Ki Ageng Rangga Sasana (Tangkap layar channel YouTube KompasTV) (Tangkap layar channel YouTube KompasTV)

Rangga memandang keresahan masyarakat tidak diakibatkan oleh keberadaan Sunda Empire.

Melaikan diciptakan sendiri oleh pemerintah daerah sendiri.

"Kebetulan yang membuat resah justru pejabat di daerah itu," imbuhnya.

Bahkan, Rangga menyebut keberadaan dari kelompoknya adalah untuk menciptakan kehidupan dunia yang lebih baik.

Selain itu Sunda Empire ia harapkan mampu melindungi kehidupan seluruh umat manusia.

"Keberadaan Sunda Empire adalah melahirkan tatanan bumi yang menyelamatkan bumi dan umat keseluruahan," katanya.

Halaman
123
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas