Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Kunjungi Bekas Keraton Agung Sejagat, Ganjar Usul Dirikan Desa Wisata: Orang Bisa Foto Jadi Raja

Di sela-sela kunjungannya ke eks KAS, Ganjar Pranowo menuturkan pada awak media mengenai potensi desa tersebut untuk dijadikan tempat wisata.

Penulis: Widyadewi Metta Adya Irani
Editor: Ayu Miftakhul Husna
zoom-in Kunjungi Bekas Keraton Agung Sejagat, Ganjar Usul Dirikan Desa Wisata: Orang Bisa Foto Jadi Raja
TRIBUN JATENG/TRIBUN JATENG/HERMAWAN HANDAKA
Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo, di sela-sela kunjungannya ke eks Keraton Agung Sejagat, menuturkan pada awak media mengenai potensi desa tersebut untuk dijadikan tempat wisata. (Tribun Jateng/Hermawan Handaka) 

TRIBUNNEWS.COM - Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo baru-baru ini mengunjungi bekas Keraton Agung Sejagat yang berlokasi di Desa Pogung Juru Tengah, Bayan, Purworejo, Selasa (21/1/2020).

Di sela-sela kunjungannya, Ganjar menuturkan pada awak media mengenai potensi desa tersebut untuk dijadikan tempat wisata.

"Kalau nanti boleh malah ini bisa jadi tempat wisata eks Kerajaan Agung Sejagat," tutur Ganjar wawancaranya yang ditayangkan di kanal Youtube TV One, Selasa (21/1/2020).

"Kalau saya usulnya bukan eks keraton tapi eks keraja-rajaan," sambungnya.

Menurut Ganjar, jika nantinya dibangun sebagai desa wisata akan lebih menarik jika bangunan tersebut diperbagus.

Selain itu, Ganjar pun mengusulkan singgasana untuk pengunjung berfoto sebagai raja.

"Di sini dibangun yang bagus, dikasih singgasana, orang yang dateng bisa jadi raja, foto, bayar," kata Ganjar.

Berita Rekomendasi

Lebih lanjut, Ganjar mengatakan, dirinya mendengar banyak orang berjualan di lokasi tersebut.

"Kemarin ada yang dari sini itu ngirim foto-foto orang jualan, loh ini kan bagus to?" kata Ganjar.

"Berarti udah dipromokan oleh teman-teman media hari ini," sambungnya.

Ratu Keraton Agung Sejagat Mengaku Terima Hukuman Sosial

Diberitakan Tribunnews.com sebelumnya, Ratu Keraton Agung Sejagat Fanni Aminadia mengaku telah menerima hukuman sosial atas perbuatannya terkait keberadaan Keraton Agung Sejagat.

Fanni bersama Raja Keraton Agung Sejagat, Totok Santoso telah melakukan penipuan kepada para pengikutnya dengan mendirikan 'kerajaan baru' tersebut.

Halaman
123
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas