Pawang Ular Tewas Dipatok King Kobra, Komunitas Pecinta Reptil: King Kobra Bukan Mainan
Pengguna media sosial Instagram tengah dihebohkan viralnya video aksi seorang pawang ular yang beratraksi dengan seekor King Kobra.
Penulis: Endra Kurniawan
Editor: Pravitri Retno W
Lokasi : Toho , mempawah , kalimantan barat.
Minggu , 26 Januari 2020," tulis @ndorobeii, Senin (27/1/2020).
Diketahui pawang ular yang tewas terpatuk ular King Kobra tersebut bernama Norjani (70).
Ia merupakan warga di Desa Pak Utan, Kecamatan Toho, Kabupaten Mempawah, Kalimantan Barat.
Kata Komunitas Pecinta Reptil
Ketua Komunitas Pecinta Reptil Aspera, Roy Silalahi menyayangkan kenapa hal tersebut bisa terjadi.
Menurutnya meskipun si kakek notabene mengaku sebagai pawang ular, tetapi apa yang ditunjukkan dalam video bertolak belakang.
"Buat aku masih jadi PR besar untuk edukasi dan sosialisasi."
"Lihatnya begitu, kenapa, ya karena dia yang ‘pawang’ aja, yang dipikiran orang awam tahu dan paham ternyata masih belum paham," kata Roy saat dihubungi via WhatsApp, Rabu (29/1/2020).
Baca: Belajar dari Kakek 70 Tahun Tewas Digigit King Kobra, Kepala Dinkes Kalbar Beri Imbauan
Roy menilai apa yang diperlihatkan si kakek merupakan hal yang tidak tepat.
Terutama saat dirinya memainkan si ular dan akhirnya tergigit.
"Masih juga di pegang terus nggak di lakukan first aid atau pertolongan pertama buat gigitan ular berbisa," ujarnya.
Lanjut Roy, ketika seseorang tergigit ular, terutama ular berbisa, bisa melakukan pertolongan pertama yang disebut dengan imobilisasi.