Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Bayi 4 Bulan di Palembang Nyaris Dimangsa Ular Piton Saat Tidur Nyenyak

Melihat ada ular di samping anaknya, ibu Farisah langsung berteriak histeris hingga didengar oleh warga.

Editor: Hasanudin Aco
zoom-in Bayi 4 Bulan di Palembang Nyaris Dimangsa Ular Piton Saat Tidur Nyenyak
Luhur Pambudi/Surya
Ilustrasi ular piton. 

TRIBUNNEWS.COM, PALEMBANG - Warga Palembang tengah diteror ular masuk permukiman.

Seekor ular piton ditemukan di kamar milik warga Jalan Ahmad Yani Lorong Beringin Jaya, 13 Ulu Palembang.

Ular piton itu nyaris menggigit bocah berusia empat bulan saat tertidur di kamarnya. 

Peristiwa ular masuk ke kamar milik warga terjadi pada Rabu, (19/1/2020) sekitar pukul 00.10 Wib.

Saat itu Farisah tengah tidur bersama ibunya.

Namun, sang ibu beranjak ke kamar mandi dan meninggalkan bayinya yang tertidur pulas.

Saat ibu bayi tersebut masuk kembali ke dalam kamar, seketika melihat ada satu ular jenis piton tengah memangsa tikus di dekat anaknya.

Baca: Warga Muna Sulteng Tangkap Ular Piton Raksasa Perut Besar, Saat Perut Dibedah Ternyata Ada Anak Sapi

BERITA REKOMENDASI

Melihat ada ular di samping anaknya, ibu Farisah langsung berteriak histeris hingga didengar oleh warga.

Nenek bayi, Masturah mengakui cucunya tersebut bisa selamat.

"Syukur alhamdulilah cucu saya tidak apa-apa," ujarnya.

Bayi Farisah nyaris digigit ular piton
Bayi Farisah nyaris digigit ular piton (TribunSumsel.com)

Tetangga Masturah, Sukarto mengatakan saat ia mendengar teriakan ibu Farisah.

Betapa terkejutnya, sesampai di rumah Farisah, melihat ular tengah menyantap tikus.

"Sepertinya ular itu kekenyangan, kini ular itu sudah ditaruh di tempat yang aman," ungkapnya.

Sebelumnya, warga di Jalan Ahmad Yani Lorong Beringin Jaya dikejutkan dengan penemuan ular bersarang di bodi motor.

Halaman
123
Sumber: Tribun Sumsel
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas