Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Fakta Tewasnya Siswa SMP Sidikalang karena Ditendang Teman Sekolah, Kronologi hingga Nasib Pelaku

Seorang siswa SMP di Sidikalang, SPN meninggal dunia setelah terkena tendangan teman sekolahnya berinisial (SO).

Penulis: Fathul Amanah
Editor: Sri Juliati
zoom-in Fakta Tewasnya Siswa SMP Sidikalang karena Ditendang Teman Sekolah, Kronologi hingga Nasib Pelaku
Tribun Medan/Natalin Sinaga
SPN (15). (Kanan) Jenazah siswa SMP di Sidikalang, SPN (14) diautopsi di RS Bhayangkara, Medan, Kamis (6/2/2020) 

Pihak sekolah lalu membawa pelaku ke polres.

"Demi keamanan, pelaku (SO) langsung kami bawa ke polres," kata Ungkap.

4. Isak tangis keluarga sambut kedatangan jenazah korban

Suasana rumah duka Samuel Pandapotan Nainggolan, kamis (6/2/2020).
Suasana rumah duka Samuel Pandapotan Nainggolan, kamis (6/2/2020). ((TRIBUN MEDAN/DOHU LASE))

Kedatangan jenazah korban di rumah duka disambut isak tangis ibu dan keluarga.

Saat peti jenazah dibuka, Loide Br Lumbanggaol semakin histeris hingga akhirnya pingsan.

Jenazah siswa kelas IX SMP tersebut langsung dikebumikan di pemakaman umum Kelurahan Huta Gambir, Kamis (6/2/2020) sore.

Korban dimakamkan tak jauh dari kubur sang ayah yang telah lebih dulu pergi dua tahun lalu.

BERITA REKOMENDASI

5. Nasib pelaku

Pelaku (SO) yang menendang teman sekolahnya hingga tewas telah ditetapkan sebagai tersangka.

Bahkan sudah ditahan di sel anak Rutan Sidikalang.

"Sudah ditahan di sel anak Rutan Sidikalang," ungkap Humas Polres Dairi Iptu Donni Saleh, Kamis (6/2/2020).

Donni menambahkan, kasus ini ditangani polisi langsung sebagai pelapor lantaran pembunuhan adalah delik absolut.


"Mana mungkin damai? Ini kan pembunuhan. Mana mungkin tidak ditahan? Itu bisa menuai protes masyarakat, karena dirasa tidak adil," tambahnya.

Pihaknya juga mengaku telah mengantongi hasil autopsi korban.

Namun, ia belum bisa menjelaskan.

"Datanya (hasil autopsi) masih pada orang reskrim. Aku juga belum terima datanya," pungkasnya.

(Tribunnews.com/Fathul Amanah)(Tribun Medan/Muhammad Anil Arsyid/Natalin Sinaga/Dohu Lase)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas