Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Ibu Siswi SMP yang Tewas di Gorong-gorong Lega, Penyebab Kematian Sesuai dengan Dugaan

Ibu korban, Wati Fatmawati (46) mengaku lega penyebab kematian Delis Sulistina (13) yang tewas di gorong-gorong berhasil terungkap.

Penulis: Indah Aprilin Cahyani
Editor: Ifa Nabila
zoom-in Ibu Siswi SMP yang Tewas di Gorong-gorong Lega, Penyebab Kematian Sesuai dengan Dugaan
TribunMataram Kolase/ (KOMPAS.com/IRWAN NUGRAHA)
Delis Sulistina (13) siswi SMPN 6 Tasikmalaya yang ditemukan tewas di gorong-gorong sekolahnya. 

Keluarga korban ingin pelakunya dihukum mati dan mendapatkan hukuman yang setimpal.

Korban selama hidupnya tak pernah memiliki musuh dan dikenal sebagai orang yang pintar serta penurut.

"Saya ingin pelaku dihukum mati. Jangan sampai lepas dan cepat ditangkap lalu dihukum mati, sekali lagi dihukum mati," jelas ibu kandung korban, dikutip Kompas.com.

Baca: Siswi SMP Tewas di Gorong-gorong, Polisi Periksa 9 Saksi Termasuk Ayah Korban

Wati menambahkan, adanya kabar terungkapnya penyebab kematian anaknya membuat keluarga tak penasaran lagi dan merasa lega.

Sebab, selama ini banyak orang-orang yang menyebut kalau akibat kecelakaan anaknya meninggal.

Hal itu membuat keluarga menjadi khawatir kasus kematian anaknya sampai tak bisa terungkap oleh Kepolisian.

"Alhamdulilah saya bersyukur kasusnya akan segera terungkap. "

BERITA TERKAIT

"Saya harap semua pihak mendukung kepada kami yang hanya keluarga tak mampu ini," paparnya.

Saat ini, pihak keluarga hanya akan menunggu kabar dari Kepolisian tentang siapa pelaku yang tega membunuh anaknya tersebut.

Baca: Siswi SMP Tewas di Gorong-gorong, Ibunda Tunjukan Catatan Tangan Bertuliskan Cita-cita Sang Anak

Dirinya pun menyebut jika pelaku nantinya tertangkap tak akan berbuat apa-apa dan akan menyerahkan penanganannya ke pihak yang berwajib.

"Saya kalau nanti tahu siapa pembununya, saya tak akan gimana-gimana."

"Tapi, saya ingin dibalas dengan hukuman setimpal dengan perbuatannya ke anak saya yang paling disayangi," pungkasnya.

(Tribunnews.com/Indah Aprilin Cahyani) (TribunJabar.id/Firman Suryawan) (Kompas.com/Kontributor Tasikmalaya, Irwan Nugraha)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas