Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Insting Annisa Menyelamatkannya dari Tragedi Susur Sungai yang Renggut 10 Nyawa Temannya

Korban selamat tragedi susur sungai ini kini mengalami trauma dan enggan mengingat apa yang sudah dilaluinya.

Penulis: Salma Fenty Irlanda
zoom-in Insting Annisa Menyelamatkannya dari Tragedi Susur Sungai yang Renggut 10 Nyawa Temannya
Tribun Jogja
Salat jenazah Yasinta Bunga, korban susur sungai 

TRIBUNNEWS.COM - Insting Annisa Ramadhani menyelamatkannya dari tragedi susur sungai yang merenggut 10 nyawa teman sekolahnya.

Annisa Ramadhani (15) selamat berkat instingnya untuk naik ke atas setelah mendapati ada yang tak beres dengan tinggi air Sungai Sempor.

Korban selamat tragedi susur sungai ini kini mengalami trauma dan enggan mengingat apa yang sudah dilaluinya.

Terlebih, seorang teman sekelasnya turut menjadi korban meninggal dalam insiden nahas itu.

Disampaikan kakak Annisa, Nindia (21), adiknya selamat berkat membantah perintah pembina dan memilih naik saat mendapati ketinggian air tak wajar.

 Viral Foto Penampakan Sosok Pakai Rok Hitam di Tragedi Susur Sungai, Ini Fakta Sebenarnya

 Polisi Tetapkan Tersangka Baru Tragedi Susur Sungai, 2 Guru Pembina Lakukan Kesalahan Fatal Ini

Annisa pun berusaha membujuk teman-temannya untuk naik ke atas.

Pasalnya tinggi air sudah sampai seleher anak-anak.

Cerita Korban Tragedi Susur Sungai, Tubuh Jadi Pegangan 3 Teman & Adik Kelas, Berakhir Hanyut Tersangkut Batu
Cerita Korban Tragedi Susur Sungai, Tubuh Jadi Pegangan 3 Teman & Adik Kelas, Berakhir Hanyut Tersangkut Batu (TribunMataram Kolase/ Kompas.com)

Sayangnya, Annisa justru mendapat teguran dari seorang temannya.

Berita Rekomendasi

Meski demikian, ia bersikeras naik bersama lima temannya yang lain.

Berikut selengkapnya cerita Annisa, korban selamat tragedi susur sungai yang menyaksikan sendiri teman-temannya hanyut.

 
Sumber: Tribun Mataram
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas