Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Cemburu Liat Facebook, Rudianto Jauh-jauh dari Madura ke Bali untuk Membunuh Istri Sirinya

Rudianto divonis bersalah karena telah membunuh istri sirinya, Halimah. Rudianto tega membunuh Halimah karena berlatar cemburu.

Editor: Sugiyarto
zoom-in Cemburu Liat Facebook, Rudianto Jauh-jauh dari Madura ke Bali untuk Membunuh Istri Sirinya
Pixabay
Ilustrasi 

Perbuatannya meresahkan masyarakat khusus keluarga korban dan terdakwa tidak mengurungkan niatnya padahal korban adalah istri sirinya.

Sedangkan hal yang meringankan, terdakwa berterus terang dalam memberikan keterangan dan mengakui perbuatannya, serta belum pernah dihukum.

Sebagaimana diketahui, peristiwa berdarah itu terjadi pada 15 Oktober 2019 bertempat di halaman parkir Kampus Stispol Wira Bhakti, Jalan Lely No.1, Kereneng, Denpasar.

Awalnya, terdakwa menemukan percakapan antara Halimah bersama seseorang bernama Wawan di media sosial Facebook.

Hal itu memantik rasa cemburu terdakwa hingga nekat membeli sebilah pisau seharga Rp 45 ribu di Pasar Kembang, Surabaya untuk membunuh selingkuhan istrinya itu.

"Setelah membeli pisau itu, terdakwa memodifikasi terhadap pisau tersebut dengan cara menggerinda sehingga bentuknya runcing seperti mata tombak dan kedua sisinya lebih tajam," jelas Jaksa Santiawan dalam surat dakwaannya.

Selanjutnya, pada 14 Oktober sekitar pukul 02.30 Wib, terdakwa datang ke Bali dengan mengendarai sepeda motor dan dalam perjalanan terdakwa bersama Halimah bersepakat untuk bertemu di kos Halimah.

BERITA REKOMENDASI

Namun saat terdakwa tiba di Tabanan, Halimah meminta bertemu di Pasar Kereneng.

"Setelah bertemu dengan korban, terdakwa bertanya,"di mana kos nya?", dijawab korban, "sudah kamu pulang saja, jangan urusin saya".

Kemudian terdakwa Rudianto berkata, "jangan begitu kamu, saya hanya tanya tempat kos kamu, kalau udah punya suami bilang terus terang," dijawab korban, "suami suami matamu","beber Jaksa mereka ulang percakapan terdakwa dan korban kala itu.

Lalu, terdakwa menunjukan bukti percakapan korban dan Wawan di Facebook.

Karena korban diam, terdakwa kemudian mengambil pisau yang telah disiapkannya.

Melihat itu, korban sempat berusaha merebut pisau dari tangan terdakwa sambil berkata "kamu saja yang mati duluan,".

Namun terdakwa memindahkan pisau ke tangan kirinya dan langsung menusuk perut korban sambil berkata," kamu yang mati duluan".

Halaman
123
Sumber: Tribun Bali
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas