Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Kondisi Terkini Driver Taksi Online Korban Begal di Boyolali, Masih Dirawat di ICU

Driver taksi online yang menjadi korban begal di Boyolali, Muryanto (28), selesai menjalani operasi di RSUD Pandan Aran Boyolali.

Editor: Noorchasanah A
zoom-in Kondisi Terkini Driver Taksi Online Korban Begal di Boyolali, Masih Dirawat di ICU
TRIBUNSOLO.COM/ISTIMEWA
Driver taksi online dari Grab Car dibegal di jalan depan Balai Desa Salakan, Dukuh Godogan Gede RT 03 RW 01, Desa Salakan, Kecamatan Teras, Kabupaten Boyolali, Jawa Tengah (Jateng), Minggu (8/3/2020) tengah malam. 

TRIBUNNEWS.COM, BOYOLALI - Driver taksi online yang menjadi korban begal di Boyolali, Muryanto (28), selesai menjalani operasi di RSUD Pandan Aran Boyolali.

Operasi dilakukan karena Muryanto mendapat luka tuduk di lambung bagian kiri.

 Itu dikarenakan pelaku begal yang tak lain penumpangnya sendiri, P (33) menusuk bagian tersebut menggunakan obeng.

Istri Muryanto, Wahyuningsih (28), menyampaikan kondisi suaminya sudah mulai membaik pascaoperasi yang berlangsung kurang lebih 1,5 jam.

"Tadi siang sekitar pukul 09.30 WIB, bapak sudah dioperasi dan selesai sekira pukul 11.00 WIB," terang dia kepada TribunSolo.com, Senin (9/3/2020).

"Setelah operasi, langsung dimasukkan ke ruang ICU untuk observasi lebih lanjut," imbuhnya membeberkan.

Ibu dua anak itu menuturkan Muryanto kini sudah bisa diajak berbicara.

Berita Rekomendasi

"Sudah sadar, ini tadi sudah sadar dan sudah bisa diajak bicara," tutur Wahyuningsih.

Ia mengaku dirinya tidak menggunakan layanan BPJS Kesehatan untuk operasi Muryanto.

BACA SELENGKAPNYA >>>

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas