Diduga Bunuh Diri, Pasangan Suami Istri di Malang Tinggalkan Surat Wasiat dan Uang untuk 3 Anaknya
Pasangan suami istri berinisial JW (42) dan YI (38) di Malang, Jawa Timur, ditemukan tewas di kamar tidur rumahnya, diduga akibat bunuh diri.
Penulis: Nuryanti
Editor: Garudea Prabawati
TRIBUNNEWS.COM - Pasangan suami istri berinisial JW (42) dan YI (38) di Malang, Jawa Timur, ditemukan tewas di kamar tidur rumahnya, diduga akibat bunuh diri.
Kapolsek Wagir, AKP Sri Widya Ningsih menyampaikan, keduanya memutuskan untuk mengakhiri hidupnya setelah ada putusan cerai dari pengadilan pada Selasa (10/3/2020).
"Diduga ada ketidakharmonisan dalam keluarga, karena proses cerai."
"Hari ini sebenarnya putusan terakhir sidang di pengadilan," ujar Sri Widya, dikutip dari Suryamalang.com, Selasa.
Baca: Fakta-Fakta Kasus Bunuh Diri Bersama Suami-Istri di Malang: Ditemukan Surat Wasiat di Saku
Baca: Pasangan Suami Istri di Kabupaten Malang Diduga Bunuh Diri
Pihak kepolisian menemukan sebuah surat wasiat yang ditujukan untuk anak-anak korban, yang tertulis agar jenazah keduanya tak perlu dilakukan proses autopsi.
"Tadi kenapa tidak mau divisum dan dibuatkan surat pernyataan, dengan tanda tangan kepala desa untuk tidak dilakukan autopsi."
"Kami juga tidak tau, karena mulut korban (YI) ada buihnya (busa)."
"Tidak ada tanda kekerasan di tubuh korban," jelasnya.
Polisi menduga, suami berinisial JW tersebut mengakhiri hidupnya dengan gantung diri.
Surat Wasiat
Sri Widya mengungkapkan, pihaknya menemukan selembar surat wasiat dari korban di saku celana milik JW.
Dalam surat tersebut, JW meminta anaknya berinisial Y untuk menjaga adik-adiknya.
Selain itu, korban juga meninggalkan sejumlah uang untuk keperluan anak-anaknya.
"Y Nok Dompet e Bapak Ono Duit Kanggo Kepentingan Dino Iki Sepurane. Sepurane le yo titip jogo adike. Tolong jogo apik-apik yo le (Y di dompet bapak ada uang untuk kepentingan sehari-hari. Maaf jaga adiknya. Tolong jaga baik-baik ya nak)," tulis JW dalam surat tersebut, dikutip dari Suryamalang.com.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.