Perempuan Gunungkidul Jadi Korban Fenomena Sinkhole, Ditemukan di Kedalaman 3 Meter
Murtiyem ditemukan berada di dalam lubang dalam kondisi selamat lalu dievakuasi oleh warga menggunakan tangga
Editor: Eko Sutriyanto
Fenomena sinkhole kerap terjadi di Kabupaten Gunungkidul, DI Yogyakarta. Data Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Gunungkidul, sejak 2017 hingga akhir Januari 2020 sudah terbentuk 32 sinkhole yang tersebar di Kecamatan Semanu, Rongkop, Ponjong, Girisubo, Purwosari, Tanjungsari, dan Paliyan
Laporan Wartawan Tribun Jogja Alexander Aprita
TRIBUNNEWS.COM, GUNUNGKIDUL - Peristiwa tanah ambles terjadi di Dusun Plebengan Tengah, Desa Candirejo, Semanu pada Minggu (05/04/2020) sekitar pukul 11.30 WIB siang.
Seorang petani pun sempat terperosok ke dalam tanah ambles tersebut.
Saat dikonfirmasi, Kapolsek Semanu AKP Ahmad Fauzi mengatakan tanah ambles terjadi di sebuah ladang, saat itu ada sepasang suami-istri petani yang sedang beraktivitas.
Berdasarkan keterangan korban yang diketahui bernama Mujio, ia bersama istrinya sedang membersihkan rumput di sela-sela tanaman kacang.
Aktivitas tersebut ia lakukan bersama istrinya, Murtiyem yang berada agak jauh di belakang.
Saat tengah mencabuti rumput, Mujio tiba-tiba mendengar suara gemuruh.
Baca: Mengintip Peluang Investasi Properti di Surabaya
Baca: Si Kecil Pasti Jadi Makin Doyan Sayur jika Disajikan Resep Sayur Bening Bayam Kembang Tahu
Baca: Negatif Corona, 20 ODP dan PDP Diizinkan Pulang Dari RSD WIsma Atlet Kemayoran
Begitu menoleh ke belakang, ia melihat tanah sudah ambles dan istrinya menghilang.
"Saat didekati, Murtiyem berada di lubang tanah ambles. Kedalamannya sekitar 3 meter dengan ukuran lubang sebesar tubuh manusia dewasa," ujar Ahmad dihubungi siang ini.
Meskipun demikian, Murtiyem tetap dalam kondisi selamat.
Ia pun kemudian dievakuasi oleh warga menggunakan tangga.
Menurut Ahmad, Murtiyem mengalami kaget akibat peristiwa tersebut.
Bhabinkamtibmas Desa Candirejo Aipda Wawan mengungkapkan sudah dua kali peristiwa tanah ambles terjadi di desa tersebut.