Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Penyelundup Bahan Baku Nuklir Buronan Polda Babel Ditangkap di Rumah Istrinya di Tasikmalaya

Sepak terjang Ws (42) seorang penyelundup uranium yang telah menjadi buronan Polda Bangka Belitung

Editor: Hendra Gunawan
zoom-in Penyelundup Bahan Baku Nuklir Buronan Polda Babel Ditangkap di Rumah Istrinya di Tasikmalaya
Firman Suryaman/Tribun Jabar
Sejumlah petugas Satreskrim Polres Tasikmalaya Kota mengawal Ws (42) tersangka penyelundup bahan baku nuklir di bandara di Babel untuk diserahkan ke Polda Jabar. 

Laporan Wartawan Tribun Jabar, Firman Suryaman

TRIBUNNEWS.COM, TASIKMALAYA - Sepak terjang Ws (42) seorang penyelundup uranium yang telah menjadi buronan Polda Bangka Belitung akhirnya terhenti.

Pria yang berprofes sebagai penyelundup bahan baku nuklir tersebut ditangkap oleh jajaran Polres Tasikmalaya di Sukaraja.

Personel Polres Tasikmalaya Kota menyergap tersangka penyelundup bahan baku nuklir di rumah istrinya di Sukaraja, Kabupaten Tasikmalaya.

Tersangka berinisial Ws (42), selama ini menjadi buronan Polda Bangka Belitung (Babel), karena berupaya menyelundupkan tujuh truk bahan uranium di wilayah Babel.

Baca: Najwa Shihab Ungkap Pernyataan Dokter Forensik Seputar Virus Corona di Jenazah Tidak Menular

Baca: Anies Baswedan Akui Adanya Lonjakan Kematian Misterius di DKI Jakarta: Kami Diminta Bawa Peti

Baca: Update Harga HP Samsung April 2020: Galaxy S10, Galaxy M31, Galaxy A71, hingga Galaxy Z Flip

"Kami diminta bantuan Polda Babel menangkap Ws yang memiliki istri di Sukaraja. Setelah beberapa hari melakukan pengintaian, Ws akhirnya berhasil dibekuk," kata Kasatreskrim Polres Tasikmalaya Kota, AKP Yusuf Ruhiman, di Mapolres, Selasa (7/4/2020).

Dari informasi yang didapat jajaran Satreskrim dari Polda Babel, Ws adalah salah satu otak pelaku penyelundupan bahan baku nuklir yang terjadi di wilayah hukum Polda Babel.

Berita Rekomendasi

"Kami tidak tahu jenis apa bahan nuklir yang diselundupkan. Yang jelas bahan tersebut disembunyikan di antara tumpukan batu bata sebagai kamuflase muatan ketujuh truk itu," kataYusuf.

Tersangka sendiri berasal dari Majalengka. Namun setelah menikah dengan seorang gadis asal Sukaraja, tersangka pindah domisili di Sukaraja.

"Tersangka sendiri sudah kami antarkan ke Babel dan diserahkan ke Polda Babel. Jadi kami hanya membantu penangkapan. Sedangkan proses hukumnya di Polda Babel," ujar Yus. (Firman Suryaman)

Artikel ini telah tayang di tribunjabar.id dengan judul Penyelundup Tujuh Truk Bahan Baku Nuklir Disergap di Tasikmalaya, Buron Polda Bangka Belitung

Sumber: Tribun Jabar
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas