Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Kasus Pengusiran 3 Perawat RSUD Bung Karno Solo dari Tempat Kos Berujung Laporan ke Polisi

Yang mendasari pelaporan ke polisi menurut Rudy agar tidak terjadi kasus serupa di wilayah lain atau perawat lain.

Editor: Dewi Agustina
zoom-in Kasus Pengusiran 3 Perawat RSUD Bung Karno Solo dari Tempat Kos Berujung Laporan ke Polisi
TribunSolo.com/Ryantono Puji
Wali Kota Solo FX Hadi Rudyatmo (tengah) saat jumpa pers dengan Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Solo, Selasa (28/4/2020). 

Laporan Wartawan TribunSolo.com, Ryantono Puji Santoso

TRIBUNNEWS.COM, SOLO - Kasus terusirnya 3 perawat RSUD Bung Karno Solo dari tempat kosnya di Kecamatan Grogol, Kabupaten Sukoharjo berbuntut panjang setelah pihak RSUD Bung Karno Solo melaporkan insiden tersebut ke Polres Sukoharjo.

Wali Kota Solo FX Hadi Rudyatmo membenarkan, akan ada pelaporan atas kasus tersebut ke Polres Sukoharjo.

"Yang melapor ya dokter di RSUD Bung Karno," kata Wali Kota Solo FX Hadi Rudyatmo ditemui disela-sela rapat dengan Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Solo di Balai Kota Solo, Selasa (28/4/2020).

Baca: Terjerat Narkoba, Kini Naufal Samudra Lalui Ramadan Dalam Tahanan, Sang Bunda Sempat Menengoknya

Dari informasi yang diterima TribunSolo.com, yang akan melaporkan tragedi yang menimpa anak buahnya yakni Direktur RSUD Bung Karno, dr Wahyu Indianto.

Adapun yang mendasari pelaporan tersebut menurut Rudy agar tidak terjadi kasus serupa di wilayah lain atau perawat lain.

Apalagi menurut dia kasus yang terjadi di Solo menjadi sorotan, terlebih perawat yang tinggal di kos tersebut juga membayar.

Berita Rekomendasi

"Kalau mereka pulang itu ya berarti sehat, kenapa harus diusir, apapun alasannya," tegas Rudy.

Orang nomor satu di Kota Solo itu ingin masyarakat tidak semena-mena dengan keberadaan tenaga kesehatan.

Baca: Selama Ramadhan, Gelandang Muda Persib Bandung Ini Jaga Pola Makan

Mereka itu juga merawat pasien tidak memandang dari mana pasien ini berasal.

Termasuk menjadi garda terdepan dalam penanganan Covid-19 di Kota Solo.

"Jangan ditolak lah, mereka itu kalau pulang ya berarti sehat, pelaporan ini untuk pelajaran saja," jelas dia.

Artikel ini telah tayang di Tribunsolo.com dengan judul Buntut 3 Perawat Solo Diusir dari Kos, Wali Kota FX Rudy : Akan Dilaporkan RSUD ke Polres Sukoharjo

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas