Manajemen Summarecon Mall Bekasi Bantah Akan Buka Siang Ini
Manajemen Summarecon Mall Bekasi menampik kabar akan kembali buka atau beroperasi secara penuh pada Selasa (26/5/2020) siang ini.
Penulis: Reynas Abdila
Editor: Sanusi
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Reynas Abdila
TRIBUNNEWS.COM, BEKASI - Manajemen Summarecon Mall Bekasi menampik kabar akan kembali buka atau beroperasi secara penuh pada Selasa (26/5/2020) siang ini.
"Saat ini Summarecon Mall Bekasi masih dalam penutupan sementara. Kami mohon kepada #SMBFriends untuk tetap bersabar," tulis keterangan resmi manajemen.
Manajemen SMB tengah mempersiapkan protokol new normal, sebelum nantinya buka kembali pada 8 Juni 2020.
Baca: PSBB di Jakarta Berakhir 4 Juni, 60 Pusat Perbelanjaan Ini Siap Buka Kembali
Baca: Mal di DKI Jakarta Buka Lagi 5 Juni, Grand Indonesia Mulai 8 Juni
"Adapun protokol new normal yang diterapkan di antaranya pengunjung wajib menggunakan masker di area mall, pengecekan suhu tubuh, physical distancing, penyediaan hand sanitizer, dan pembatasan pengunjung yang masuk," terangnya.
Sebelumnya diberitakan, Presiden RI Joko Widodo akan membuka pusat perbelanjaan Summarecon Mall Bekasi dalam menyambut new normal.
Menurut sumber, peresmian kembali operasional SMB di Kota Bekasi sebagai percontohan dimulainya roda perekonomian di tengah pandemi Corona.
"Kunjungan tersebut tidak untuk membuka operasional mal setelah tutup selama pemberlakukan PSBB untuk memutus rantai penyebaran Covid-19," tegas manajemen Summarecon Mall Bekasi.