Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Tak Terima Stafnya Disalahkan, Risma: Saya Ini Jenderal Perangnya, Saya Bertanggung Jawab

Tri Rismaharini membeberkan alasan dirinya bersujud dan menangis saat beraudiensi dengan perwakilan dokter di Balai Kota Surabaya, Senin (29/6/2020).

Penulis: Nanda Lusiana Saputri
Editor: Facundo Chrysnha Pradipha
zoom-in Tak Terima Stafnya Disalahkan, Risma: Saya Ini Jenderal Perangnya, Saya Bertanggung Jawab
TRIBUN/DANY PERMANA
Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini berkunjung ke Redaksi Tribun Network di Palmerah, Jakarta, Kamis (21/11/2019). Risma yang baru saja berulang tahun ke-58 pada Rabu 20 November, memaparkan apa yang telah dicapainya di Kota Surabaya. TRIBUNNEWS/DANY PERMANA 

Tak hanya itu, pihaknya juga punya layanan pengaduan yang bisa diakses melalui laman Surabaya.go.id, termasuk 112.

Melalui layanan tersebut, disiapkan layanan ambulans 24 jam yang dapat menjemput pasien yang membutuhkan rumah sakit.

Simak video lengkapnya:

Risma Bersujud di Hadapan Dokter

Dalam audiensi dengan Ikatan Dokter Indonesia (IDI) Surabaya di Balai Kota, Senin (29/6/2020), Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini bersujud sembari menangis di hadapan dokter.

Dalam kesempatan itu, Risma hingga dua kali bersujud di depan salah seorang dokter hingga menangis tersedu-sedu.

Hal itu dilakukan Risma, saat dokter berinisial S menyampaikan keluhan soal rumah sakit yang penuh dan masih banyaknya warga yang tidak patuh protokol kesehatan guna pencegahan Covid-19.

Baca: Tri Risma 2 Kali Sujud di Hadapannya, Dokter Sudarsono: Saya Ngomong Apa Adanya, Mungkin Salah Paham

BERITA TERKAIT

Salah satu rumah sakit yang disebut penuh adalah RSU dr Soetomo Surabaya.

Padahal, kata Risma, pihaknya berulang kali ingin masuk ke rumah sakit milik Pemprov Jawa Timur itu, namun tidak bisa.

Ia juga mengatakan, sempat ingin memberikan bantuan, namun ditolak.

Baca: Foto-foto Risma Tiba-tiba Sujud di Hadapan Dokter: Mohon Maaf Bapak, Mohon Maaf

Risma merasa kesulitan berkomunikasi dengan pihak rumah sakit tersebut.

Saat itu, Rimsa meminta agar pihaknya tidak disalahkan terus.

"Tolonglah kami jangan disalahkan terus, " kata Risma, seperti dikutip dari TribunJatim.com.

(Tribunnews.com/Nanda Lusiana, TribunJatim.com/Yusron Naufal Putra)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di

Wiki Populer

© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas