Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Inilah Titik Lokasi 7 Orang Terseret Ombak Pantai Goa Cemara, Korban Diduga Terjebak di Palung Laut

Inilah titik lokasi tujuh wisatawan yang tergulung ombak di Pantai Goa Cemara, Bantul, Kamis (6/8/2020) pagi.

Editor: Sri Juliati
zoom-in Inilah Titik Lokasi 7 Orang Terseret Ombak Pantai Goa Cemara, Korban Diduga Terjebak di Palung Laut
TRIBUNJOGJA.COM/HENDY KURNIAWAN
Di titik inilah tujuh korban diempas ombak laut selatan di Pantai Goa Cemara, Bantul, Kamis (6/8/2020) sekitar pukul 09.30 WIB. 

"Kemudian, langsung dibawa ke rumah sakit oleh petugas lainnya," jelas Yunian.

Berselang beberapa menit, korban wanita (Ulli Nur Rochmi) muncul ke permukaan.

Lalu berhasil diangkat ke tepi pantai dengan kondisi sudah lemas.

Saat diberikan tindakan dan upaya napas buatan, korban sudah tak bereaksi.

"Saat menolong korban yang kedua ombak sangat tinggi. Sekitar empat kali saya diempas ombak besar."

"Di situ, posisi saya sedang menggendong korban sambil melindunginya dari deburan ombak yang besar itu," ujar Yunian.

Namun, untuk korban lainnya, kata dia, saat itu sudah tidak terlihat lagi di permukaan air.

Berita Rekomendasi

"Saya pikir total hanya ada 4 korban, jadi sisa 2 orang korban lagi. Ternyata pengakuan dari keluarga korban ada 7 orang, berarti ada 5 orang lagi."

"Di situ kaki saya langsung lemas," ungkapnya.

Sempat Diingatkan

Sebenarnya, rombongan wisatawan tersebut sebelumnya sudah diingatkan oleh Mukijan, seorang penjaga Pantai Goa Cemara.

Pria yang akrab disapa Mbah Jolodong ini bercerita, melihat ombak laut yang cukup tinggi, dia berinisiatif untuk mengingatkan agar jangan bermain terlalu dekat dengan air.


Setelah itu, Mbah Jalodong meninggalkan lokasi untuk pergi melayat ke satu tempat.

Sejak kemudian dia mendapat kabar melalui sambungan telepon jika ada wisatawan terseret ombak di Pantai Gua Cemara.

Halaman
1234
Sumber: Tribun Jogja
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas