BREAKING NEWS: Minibus Terjun ke Dasar Sungai Apareng Sinjai, 6 Penumpang Tewas
Mobil pengantar pengantin dari Kabupaten Jeneponto mengarah ke Kabupaten Bone kecelakaan di Kabupaten Sinjai.
Editor: Dewi Agustina
Laporan Wartawan Tribun Jeneponto, Muh Rakib
TRIBUNNEWS.COM, JENEPONTO - Minibus asal Kecamatan Bontoramba, Kabupaten Jeneponto, Sulawesi Selatan meluncur ke dasar Sungai Apareng atau dekat jembatan Apareng, Sinjai, Sabtu (15/8/2020).
Peristiwa tersebut terjadi sekitar pukul 02.00 Wita, dini hari tadi.
Dalam peristiwa ini sebanyak enam orang penumpangnya tewas.
Dan dua orang lainnya dilaporkan selamat.
"Enam orang penumpangnya tewas sedang sopir selamat," kata Kepala Puskesmas Samaenre dr A Wahyu Adliah Dachlan.
Mobil pengantar pengantin dari Kabupaten Jeneponto mengarah ke Kabupaten Bone kecelakaan di Kabupaten Sinjai.
Enam penumpang yang ada di atas mobil tersebut meninggal dunia.
Baca: Putrinya Meninggal karena Kecelakaan, Seorang Ayah Gantikan sebagai Peserta Wisuda
Keluarga korban, Abdul Jalil mengatakan, satu mobil dari Jeneponto kecelakaan di Kabupaten Sinjai.
"Satu mobil kecelakaan dari Jeneponto ke Bone kecelakaan di Sinjai," ujar Abdul Jalil via whatsapp, Sabtu (15/8/2020).
Dalam kecelakaan ini beberapa orang dikatakan meninggal di tempat.
"6 orang meninggal dunia," ungkap Abdul jalil.
Korban masih berada di RS Kabupaten Sinjai untuk dilakukan pemeriksaan.
Semua mayat akan dikembalikan ke keluarganya di Kabupaten Jeneponto.
Artikel ini telah tayang di tribun-timur.com dengan judul BREAKING NEWS: Minibus Asal Jeneponto Meluncur ke Sungai Apareng Sinjai, 6 Orang Tewas