Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Satu dari LIma Anggota Komplotan Pencuri Komputer Alat Berat di Tapanuli Utara Tewas Dihakimi Massa

Kasus kematian Erik ditangani Polres Toba Samosir, sementara untuk kasus pencurian ditangani Polres Taput

Editor: Eko Sutriyanto
zoom-in Satu dari LIma Anggota Komplotan Pencuri Komputer Alat Berat di Tapanuli Utara Tewas Dihakimi Massa
Arjuna Bakkara / Tribun Medan
Massa Berkerumun setelah menganiaya tiga orang pencuri hingga seorang tewas 

TRIBUNNEWS.COM, MEDAN - Lima anggota komplotan pencuri sempat mengendap-endap masuk ke areal PT Toba Pulp Lestari (TPL) di Desa Tapian Nauli III, Kecamatan Sipahutar, Kabupaten Tapanuli Utara (Taput), Minggu (27/9/2020) dinihari.

Mereka mengikat operator alat berat.

Lalu kawanan itu menggasak komputer alat berat milik Junior Hutapea, yang diketahui merupakan anggota DPRD Toba. 

"Saat kelimanya beraksi, satpam yang melakukan patroli melihat. Kemudian satpam tadi teriak," kata Humas Polres Taput Aiptu Walpon Baringbing, Senin (28/9/2020).

Bukannya takut, kelima pelaku lantas berkelahi dengan tiga orang satpam PT TPL masing-masing Nasrullah (40), Roikardi Nababan (31), dan Boike Siahaan (38).

Saat berkelahi, ketiga satpam kalah.

Baca: Momen Haru Bupati Tapanuli Tengah Lantik Gurunya jadi Kepala Sekolah, Salami & Cium Tangan Ibu Guru

Baca: Penyanyi Ceriwis, Ovie Artha Meninggal Dunia, Indra Bekti Tulis Kenangan Bersama Semasa Hidup

Satpam bernama Nasrullah bahkan sempat diikat dan dimasukkan ke dalam mobil patroli milik PT TPL.

Berita Rekomendasi

Dalam kondisi tak berdaya, warga Desa Pabatu I, Kecamatan Dolok Marawan, Kabupaten Serdangbedagai (Sergai) itu lantas menggesekkan tali yang mengikat tangannya ke bumper mobil.

"Setelah pelaku kabur, Nasrullah berusaha menyelamatkan diri. Ketika ikatan tangannya terlepas, dia pun melapor pada pimpinannya di sektor Habinsaran," kata Walpon.

Mengetahui ada pencuri yang membawa kabur komputer alat berat di wilayah kerjanya, pimpinan PT TPL kemudian memerintahkan seluruh pekerja mengejar pencuri itu.

Pada pukul 06.30 WIB, tiga dari lima pelaku ditangkap massa.

Mereka bersembunyi di jurang.

Baca: Kisah Pilu Dari Muba, Seorang Polwan Tewas Tenggelam di Sungai Ketika Berupaya Tolong Sang Adik

Baca: Anologikan Hubungannya dengan Komedian Sule, Nathalie Holscher: Aku Ayunan, Dia Penopangnya

Adapun ketiga pelaku yang diamankan itu Mangihut Sitorus (34) warga Jalan Kakap Tengah No 42 Kota Sibolga, Martin Siregar (24) warga Amplas Kota Medan dan Erik Simanjuntak (36) warga Jalan Pelita Dusun I No 50, Desa Patumbak Kampung, Kecamatan Patumbak, Kabupaten Deliserdang.

Satu dari tiga tersangka yang ditangkap, yakni Erik Simanjuntak meninggal dunia usai diamuk massa.

Saat ini, jenazah Erik dibawa ke RSUD Porsea Kabupaten Toba.

Menurut Walpon, kasus kematian Erik ditangani Polres Toba Samosir.

Sebab, lokasi penganiayaan berada di wilkum Toba. Sementara untuk kasus pencurian ditangani Polres Taput. (jun)

Artikel ini telah tayang di tribun-medan.com dengan judul Pencuri Komputer Alat Berat Anggota Dewan Tewas Dikeroyok di Jurang

Sumber: Tribun Medan
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas