Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

2 Pelajar Tewas dalam Kecelakaan Maut di Pesawaran, Pengendara Diduga Melaju dengan Kecepatan Tinggi

Dua pelajar tewas dalam kecelakaan maut di jalur wisata Kabupaten Pesawaran, Selasa (29/9/2020).

Editor: Widyadewi Metta Adya Irani
zoom-in 2 Pelajar Tewas dalam Kecelakaan Maut di Pesawaran, Pengendara Diduga Melaju dengan Kecepatan Tinggi
Dokumentasi Polisi
Motor para korban yang mengalami rusak parah akibat lakalantas maut di jalur wisata Pesawaran, Selasa (29/9/2020). Lakalantas Maut di Jalur Wisata Pesawaran, 2 Pelajar Tewas, 2 Lagi Luka Berat. 

TRIBUNNEWS.COM - Dua orang pelajar tewas dalam kecelakaan lalu lintas atau lakalantas maut di jalur wisata, Jalan Raya Way Ratai, Desa Kephong Jaya, Kecamatan Padang Cermin, Kabupaten Pesawaran, Selasa (29/9/2020).

Sementara itu, dua pelajar lainnya mengalami luka berat sehingga harus dilarikan ke rumah sakit untuk memperoleh penanganan.

Kecelakaan maut tersebut melibatkan tiga motor dan satu mobil tangki Pertamina 8.000 Liter bernomor polisi BE 9872 AV.

Baca: Calon Pengantin Tewas Kecelakaan Menjelang Lamaran, sang Kekasih Alami Patah Tulang

Baca: Calon Pengantin Wanita Tewas Kecelakaan Sepekan Jelang Lamaran, Ini Kronologinya

Kasatlantas Polres Pesawaran AKP I Wayan Budiarta mengungkapkan, dua pelajar tewas adalah pengendara Yamaha Vega BE 6681 BD, Rohimi (16) warga Desa Padang Cermin, Pesawaran.

Korban mengalami luka kepala dan meninggal di tempat.

Kemudian, pengendara Yamaha Vixion tanpa nomor polisi, Rizki Saputra (16), warga Desa Hanau Berak, Kecamatan Padang Cermin, Pesawaran, mengalami retak bagian kepala dan patah kaki kiri.

Korban sempat dibawa ke puskesmas sebelum akhirnya meninggal dunia.

Berita Rekomendasi

Selanjutnya, korban luka berat merupakan pengendara Yamaha Vega tanpa nomor polisi Muhammad Rizki Herdianto (16).

Baca: Kesaksian Satu-satunya Korban Selamat Kecelakaan Pesawat di Ukraina: Seperti Berada di Dalam Game

Baca: Menikah Bulan Oktober, Calon Pengantin Tewas Kecelakaan saat Naik Mobil yang Dikemudikan Pacarnya

Ia mengalami patah bahu kanan dan kaki kiri.

Selain itu, penumpang motor Yamaha Vega tanpa nomor polisi tersebut, Tio Anugrah (16) mengalami luka lutut kanan remuk.

Keduanya dilarikan ke RSUDAM untuk mendapat pertolongan medis.

"Kecelakaan itu terjadi pada kondisi jalan tikungan, marka jalan tidak terputus, jalan dalam keadaan normal (lancar) dan cuaca cerah siang hari," ujar I Wayan Budiarta mewakili Kapolres Pesawaran AKBP Vero Aria Radmantyo, Selasa.

Ditambahkan Budiarta, berdasar informasi yang dihimpun petugas di lapangan, lakalantas maut itu terjadi bermula dari Yamaha Vixion tanpa nomor polisi, Yamaha Vega tanpa nomor polisi dengan Yamaha Vega BE 6681 BD berjalan beriringan.

Ketiga motor itu dari arah Way Ratai menuju Padang Cermin.

Halaman
12
Sumber: Tribun Lampung
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas