Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Tahun Ini Sudah 4 Orang Diserang Buaya di Sungai Way Semaka, Berikut Pernyataan Dinas LH Tanggamus

telah terjadi empat peristiwa binatang buas tersebut menerkam manusiadi Tanggamus di sekitar aliran Sungai Way Semaka.

Editor: Hendra Gunawan
zoom-in Tahun Ini Sudah 4 Orang Diserang Buaya di Sungai Way Semaka, Berikut Pernyataan Dinas LH Tanggamus
Pixabay/Pixel-mixer / 790 foto
Ilustrasi buaya 

Catatan Tribunlampung.co.id, terjadi 4 kasus serangan buaya di sekitar aliran Sungai Way Semaka.

Kasus terakhir serangan buaya terjadi pada 12 Oktober 2020.

Warga Pekon Kampung Baru, Kecamatan Pematang Sawa, Tanggamus, Bakarudin, mengalami luka berat akibat serangan buaya di aliran Sungai Semaka.

Serangan yang dialami nelayan tersebut cukup parah.

Karena pria 54 tahun itu dan buaya sempat bergulat.

Binatang melata tersebut tidak melepaskan gigitannya setelah mencaplok betis dan lutut kanan Bakarudin.

Bakarudin berupaya membuka mulut buaya untuk melepaskan gigitan.

Berita Rekomendasi

Namun, buaya yang sempat melepaskan gigitan di kakinya, justru pindah menggigit lengannya.

Bakarudin akhirnya lolos dari serangan buaya tersebut setelah teriak minta tolong.

Anak Bakarudin, Husnudon, yang mendengar teriakan ayahnya, datang dan langsung memukul buaya menggunakan dayung.

Sebelumnya, peristiwa serangan buaya juga dialami Rafelis Amin Syaifullah, warga Pekon Tugu Papak, Kecamatan Semaka, Tanggamus.

Rafelis mengalami luka gigitan di tangan setelah diserang buaya saat mengangkat jaring ikan pada 3 Oktober 2020.

Saat digigit, korban langsung mengibaskan tangannya dan buaya pun melepaskan gigitan.

Keduanya lantas sama-sama menghindar.

Halaman
123
Sumber: Tribun Lampung
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
×

Ads you may like.

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas