Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Penyadap Nira Ditemukan Tewas dengan Kepala Luka-luka, Disebut Jatuh dari Pohon Kelapa

Darto adalah penderes nira, warga RT 2 RW 11 Desa Lesmana, Kecamatan Ajibarang, Kabupaten Banyumas.

Editor: Ifa Nabila
zoom-in Penyadap Nira Ditemukan Tewas dengan Kepala Luka-luka, Disebut Jatuh dari Pohon Kelapa
TRIBUNBANYUMAS/Ist
Petugas polisi saat memeriksa Darto (45), penderes nira warga RT 2 RW 11 Desa Lesmana, Kecamatan Ajibarang, Kabupaten Banyumas yang terjatuh dari pohon kelapa pada Sabtu (2/1/2021). 

TRIBUNNEWS.COM - Seorang pria bernama Darto (45) ditemukan tewas dalam kondisi kepala luka-luka.

Ia adalah penderes nira, warga RT 2 RW 11 Desa Lesmana, Kecamatan Ajibarang, Kabupaten Banyumas.

Darto tewas setelah jatuh dari pohon kelapa pada Sabtu (2/1/2021).

Darto jatuh saat sedang menderes atau menyadap nira di kebun milik Miraji (65).

Baca juga: Ucap Sabar dan Tak Mau Bayar Uang Parkir, Pembeli Minimarket Ditusuk Tukang Parkir

Anggota Polsek Ajibarang dan tim medis dari Puskesmas 2 Ajibarang mendatangi Tempat Kejadian Perkara (TKP) guna memeriksa korban.

Dari keterangan saksi-saksi di TKP bahwa, sekira pukul 15.00 WIB korban berpamitan untuk menderes atau menyadap nira kepada Satiah (50) dan Miraji (65) selaku pemilik kebun kelapa yang berada di belakang rumah.

Sekira satu jam kemudian korban ditemukan sudah dalam keadaan tergeletak dibawah pohon kelapa dengan luka-luka di kepala korban.

BERITA REKOMENDASI

Kapolsek Ajibarang, AKP Wawan Dwi Leksono, menerangkan bahwa, kecelakaan kerja hingga menyebabkan tewasnya Darto diketahui warga pada sekitar pukul 16.00 WIB.

Baca juga: Lansia Tewas setelah Kencan dengan Wanita, Kondisi Berkeringat Tanpa Busana Lalu Jatuh Tersungkur

Berdasarkan keterangan saksi, diketahui Darto yang bekerja sebagai penderes nira tengah beraktivitas menyadap nira di sebuah pohon kelapa setinggi 10 meter di pekarangan rumah milik Miraji.

Diduga saat melakukan aktivitas tersebut Darto terpeleset hingga jatuh ke tanah.

Saksi dan warga sekitar yang mengetahui hal itu lantas menuju ke lokasi jatuhnya Darto.

"Saat dicek korban sudah dalam kondisi tergeletak dan penuh luka dan sudah dalam kondisi meninggal dunia," ujar AKP Wawan kepada Tribunbanyumas.com, Minggu (3/1/2021).


Kapolsek mengatakan, berdasarkan keterangan tim medis Puskesmas Ajibarang, Darto dinyatakan meninggal dunia dengan luka parah di bagian kepala.

Jasad korban kemudian diserahkan kepada pihak keluarga untuk dimakamkan. (Tribunbanyumas/jti)

Artikel ini telah tayang di Tribunjateng.com dengan judul Seorang Penderes Nira di Banyumas Tewas Jatuh dari Pohon Kelapa Setinggi 10 Meter

Sumber: Tribun Jateng
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas