Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Ayah Indah Penumpang Sriwijaya Air Terbang ke Jakarta demi Putrinya, hingga Kini HP Tidak Aktif

Ayah Indah dan keluarga terbang dari Ogan Komering Ilir menuju Jakarta demi putrinya.

Editor: Ifa Nabila
zoom-in Ayah Indah Penumpang Sriwijaya Air Terbang ke Jakarta demi Putrinya, hingga Kini HP Tidak Aktif
tribunsumsel.com/nando
Suasana terkini rumah korban yang berada di Desa Sungai Pinang II, Kecamatan Sungai Pinang Kabupaten Ogan Ilir, Sumatera Selatan. 

TRIBUNNEWS.COM - Wanita bernama Indah Halimah Putri tercatat sebagai penumpang pesawat Sriwijaya Air SJ 182 yang jatuh di perairan Kepulauan Seribu.

Ayah Indah dan keluarga terbang dari Ogan Komering Ilir menuju Jakarta demi putrinya.

Warga Desa Sungai Pinang itu ingin melakukan tes DNA untuk memastikan apakah ada kesamaan dengan data penumpang pesawat Sriwijaya Air SJ 182.

Baca juga: Tambah Armada, KSAL Kerahkan 14 KRI untuk Bantu Pencarian Pesawat Sriwijaya Air SJ-182

Hingga saat ini, Senin (11/1/2021), pencarian terhadap 50 penumpang dan 12 kru pesawat masih terus berlangsung.

Menurut bibi Indah, Siti Nur hingga siang ini, Senin (11/1/2021) belum ada perkembangan informasi yang diterima keluarga.

"Kami di sini belum memperoleh informasi perkembangan mengenai nasib Indah Halima maupun suami, anak, mertua dan keponakan suaminya dari berbagai pihak," ujarnya saat ditemui, Senin (11/1/2021) siang.

Sebelumnya, Ridwan yang merupakan ayah Indah beserta adik laki-lakinya, Febri, bertolak ke Jakarta agar secara langsung mendapatkan informasi di lokasi.

Berita Rekomendasi

"Iya, waktu mereka sampai sana, kami sudah beritahukan.

Akan tetapi, setelah itu kami sempat beberapa kali menelpon pak Ridwan tapi hingga sekarang handphonenya masih tidak aktif," kata Siti.

Baca juga: Ikatan Pilot: Investigasi Kecelakaan Pesawat Sriwijaya Air Harus Sesuai Ketentuan ICAO Annex 13

Sebab itulah, jalan satu-satunya dalam mencari perkembangan keluarga hanya bisa melihat siaran yang ada di televisi.

"Jadi ya dari kemarin kita terus melihat televisi. Sejauh ini memang petugas disana baru menemukan serpihan-serpihan pesawat, dan belum terdapat korban yang ditemukan," terang Siti.

"Kalau saya mengharapkan yang terbaik dan bisa berkumpul lagi keluarga.

Kalau memang tidak bisa diselamatkan semoga jenazah cepat ditemukan dan cepat selesai musibah ini," tambahnya. (Sripoku.com/Nando Zein)

Artikel ini telah tayang di sripoku.com dengan judul Hp Ayah Indah Penumpang Sriwijaya Air SJ 182 belum Aktif, Keluarga di Sungai Pinang Andalkan Tv

Sumber: Sriwijaya Post
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas